Direktur PDAM Purworejo Meraih Penghargaan Tokoh Inspiratif Indonesia 2023

Di Indonesia hanya lima Perumda Air Minum yang mendapat bantuan dari Australia.

Direktur PDAM Purworejo Meraih Penghargaan Tokoh Inspiratif Indonesia 2023
Direktur PDAM Tirta Perwitasari Purworejo menerima penghargaan. (istimewa)

KORANBERNAS.ID, PURWOREJO -- Direktur Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Perwitasari Kabupaten Purworejo Jawa Tengah, Hermawan Wahyu Utomo, kembali meraih penghargaan.

Ini merupakan penghargaan kedua dari Forum Peduli Prestasi Bangsa (FPPB) dalam ajang Tokoh Inspiratif Indonesia 2023. Penghargaan sebelumnya diraih saat masa pandemi.

Penghargaan diberikan pada malam penganugerahan yang digelar di Guntur Convention Hall Hotel Grasia Semarang, Jumat (15/9/2023). Ada 12 Tokoh Inspratif asal Jawa Tengah mendapat penghargaan dari Forum Peduli Prestasi Bangsa.

Hermawan Wahyu Utomo mendapat penghargaan karena kinerjanya bagus, bisa membawa perusahaan daerah yang dipimpinnya melaju pesat saat ini.

ARTIKEL LAINNYA: PDAM Purworejo Peroleh Jatah 5 Ribu SR dari Program Akhir Masa Jabatan Presiden

Hermawan urutan ke-34 tokoh berprestasi secara nasional serta urutan delapan di Jawa Tengah.

Karena kinerja bagus maka PDAM Kabupaten Purworejo memperoleh bantuan dana Hibah Air Minum Berbasis Kinerja (HAMBK). Bantuan ini berasal dari program KIAT (Kemitraan Indonesia Australia  Infrastruktur), sebuah kerja sama berbasis kinerja.

Dana tersebut berasal dari CSR (Corporate Social Responsibility) perusahaan-perusahaan di Benua Kanguru itu yang dipergunakan untuk membantu pengadaan air bersih bagi masyarakat melalui KIAT.

Di Indonesia hanya lima Perumda Air Minum yang mendapat bantuan dari Australia salah satunya Perumda Air Minum Tirta Perwitasari Kabupaten Purworejo.

ARTIKEL LAINNYA: Kinerjanya Baik, PDAM Purworejo Peroleh Hibah Teknologi dari Australia

Hermawan  mengatakan, dengan penghargaan tersebut dia berharap agar bisa memacu kinerja seluruh karyawan PDAM Tirta Perwitasari menjadi lebih baik, sehingga pelayanan kepada masyarakat akan lebih bagus.

"Hibah Air Minum Berbasis Kinerja dari Pemerintah Australia untuk yang kedua kalinya senilai Rp 10 miliar. Kesanggupan Pemkab Purworejo hanya Rp 2,5 miliar, maka Pemkab Purworejo mendapat bantuan peralatan senilai Rp 2,5 miliar," kata Hermawan, Selasa (19/9/2023) di kantornya.

Sebelumnya, pihaknya mendapatkan sesi wawancara melalui sambungan telefon dan online dari Forum Peduli Prestasi Bangsa. Ditanyakan bagaimana PDAM Purworejo mengatasi kekeringan.

Pihaknya melakukan dropping air bersih ke desa yang meminta. Selain itu, juga membuka diri bekerja sama dengan berbagai pihak misalnya dengan MG alumni SMAN 1 Purworejo, Polres Purworejo untuk penyaluran air bersih.

ARTIKEL LAINNYA: PDAM Purworejo Meraih Top BUMD Awards 2023

“Lebih utamanya PDAM Purworejo bekerja keras membuka layanan air bersih untuk masyarakat," kata Wawan, sapaan akrabnya.

Pertanyaan lainnya, cara mengatasi stunting di Kabupaten Purworejo. "Salah satu indikator penilaian stunting adalah menambah jaringan pelanggan baru, seperti di Kecamatan Kemiri dan Pituruh ada 5.000 sambungan baru dan di dua kecamatan lainnya yaitu Grabag dan Butuh juga menargetkan 5.000 pelanggan baru. PDAM sudah membuat percepatan sambungan baru," sebutnya.

Ke-12 tokoh yang menerima pengharagaan ini dibagi menjadi beberapa kategori.

Yaitu, Bidang Pemerintahan Daerah yakni Hj Sri Mulyani (Bupati Klaten), H Afif Nurhidayat (Bupati Wonosobo).

ARTIKEL LAINNYA: Tarif PDAM Purworejo Naik Mulai Februari, Tunggu SK Bupati

Bidang Pendidikan, Prof Dr Siti Fatonah (Rektor Universitas Dharma AUB Surakarta), Prof Dr Siti Hartinah DS MM (Direktur Program Magister Pascasarjana UPS Tegal), Dr Singgih Purnomo (Rektor Universitas Duta Bangsa Surakarta).

Bidang Pelayanan Publik, Hermawan Wahyu Utomo (Direktur Perumda Air Minum Tirta Perwitasari Purworejo).

Bidang Kesehatan dr Kinik Darsono MMed Ed (Direktur RSUD dr Soeratno Gemolong Sragen).

Bidang Ekonomi Keuangan H Haryono (Direktur Utama Perseroda PT BPR BKK Kendal), Bidang Kepolisian Kompol Maria Widowati (Kasi Propam Polresta Semarang).

Bidang Ekonomi dan Bisnis, Bayu Jalar Prayogo (Dirut PT Ar Bani Madinah Wisata Semarang), Bayu Ramli selaku pemilik BR Ready To Wear Semarang. (*)