Rihlah Keluarga Sakinah Gelar Kegiatan Berkualitas di Akhir Tahun
RKS ini menyuguhkan liburan keluarga yang penuh dengan kajian Islam.
KORANBERNAS.ID, YOGYAKARTA – Menyongsong akhir tahun, Majelis Talim Shyafiyah Shalehah kembali menggelar acara tahunan yang kali ini mengusung tema Keluarga Sakinah dalam rangkaian Rihlah Keluarga Sakinah (RKS) dan Rihlah Muslimah Fair (RMF).
"Tujuan utama acara ini adalah memberikan alternatif liburan keluarga yang penuh makna melalui kegiatan keagamaan," kata Andromeda Naholo, Juru Bicara RKS, dalam konferensi pers Senin (16/12/2024) di Sekar Kedhaton Kotagede Yogyakarta.
Menurut doa, acara yang dijadwalkan berlangsung 20-22 Desember 2024 ini tidak hanya menawarkan liburan, tetapi juga kesempatan memperdalam nilai-nilai Islam melalui kajian keluarga yang relevan.
"Kami ingin mengajak keluarga muslim, baik yang berasal dari Yogyakarta maupun luar kota, mengisi akhir tahun dengan kegiatan yang bermanfaat. RKS ini menyuguhkan liburan keluarga yang penuh dengan kajian Islam, serta kesempatan untuk berkonsultasi langsung dengan para ustad dan praktisi dari berbagai bidang," jelas Andromeda.
Kajian Islam
RKS dan RMF akan menyuguhkan kajian-kajian Islam yang mengangkat tema keluarga, seperti Rezeki Keluarga Dimanfaatkan untuk Meraih Surga yang akan diisi oleh Ustad Abdurrahman Zahir.
"Salah satu kelebihan dari acara ini adalah kesempatan mendapatkan konsultasi pribadi, yang jarang bisa didapatkan dalam kajian umum," tambah Andromeda.
Dengan konsep yang menyatukan liburan dan kajian, acara itu bertujuan memperluas dampak dakwah Islam kepada masyarakat, terutama keluarga muslim.
RKS dan RMF diharapkan dapat memberikan pengalaman yang lebih mendalam bagi ara peserta, dengan kegiatan yang tidak hanya sekadar hiburan tetapi juga penuh pembelajaran dan penguatan ikatan keluarga.
Berbagai daerah
Acara ini juga dirancang untuk menyasar keluarga muslim dari berbagai daerah, mengingat kajian rutin Majelis Talim Shyafiyah Shalehah biasanya hanya diikuti oleh jamaah sekitar Yogyakarta.
Melalui acara ini, mereka berharap menjangkau lebih banyak lagi peserta dari luar daerah untuk bersama-ama merayakan akhir tahun dengan cara yang lebih bermakna.
Dengan berbagai kegiatan menarik yang telah disusun, RKS dan RMF menjadi pilihan liburan akhir tahun yang tidak hanya menyegarkan fisik tetapi juga memberi manfaat spiritual bagi keluarga muslim di seluruh Indonesia. (*)