Bupati Kebumen membutuhkan Dukungan Semua Pihak

Bupati Kebumen membutuhkan Dukungan Semua Pihak
Hari pertama masuk kerja, Wakil Bupati Kebumen Zaeni Miftah memimpin apel ASN. (istimewa).

KORANBERNAS.ID, KEBUMEN -- Wakil Bupati Kebumen Zaeni Miftah mengingatkan kepada Aparatur Sipil Negara ( ASN) di lingkungan Pemkab Kebumen, untuk bersama sama mewujudkan visi dan misi bupati lima tahun ke depan. Untuk mewujudkan visi misi perlu kerja kolektif semua pihak.

Zaeni Miftah mengatakan hal itu ketika memimpin apel pagi bersama seluruh ASN di Pemkab Kebumen, Jumat (21/2/2025). 

Wabup Zaeni mersa gembira bisa menyapa ASN pada hari pertama menjalankan tugas. Selama sepekan mendatang ia memimpin kegiatan pemerintahan. 

Ia menggantikan Bupati Kebumen Lilis Nuryani, selama Lilis Nuryani mengikuti retreat atau pembekalan di Akmil Magelang.

"Meskipun Ibu Bupati sedang mengikuti retreat kepala daerah di Magelang, pemerintahan tetap berjalan, dan kita semua bisa langsung bekerja untuk memberikan pelayanan terhadap masyarakat," ujar Zaeni. 

Bupati Lilis menyampaikan salam kepada seluruh ASN. Bupati Lilis, seperti dikutip Zaeni, mengajak ASN menyelaraskan tujuan yakni visi misi dalam rangka mewujudkan Kebumen yang lebih sejahtera. 

Zaeni menyadari tanpa ada dukungan dan kerja sama yang baik, visi misi dan program-program pemerintahan tidak akan berjalan sesuai harapan. "Di sini tidak ada merasa paling hebat, semua kerja tim. Dan kita harus punya visi misi yang sama untuk memajukan Kebumen," kata Zaeni. (*)