Ketum PP Muhammadiyah Beri Pesan Khusus

Selama tiga tahun RS AMC terus tumbuh luar biasa.

Ketum PP Muhammadiyah Beri Pesan Khusus
Ketum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir dan jajaran direksi RS AMC usai peringatan Milad ke-3 di RS setempat, Selasa (14/5/2024). (yvesta putu ayu palupi/koranbernas.id)

KORANBERNAS.ID, YOGYAKARTA -- Rumah Sakit Asri Medical Center (RS AMC) Muhammadiyah memperingati milad ke-3, Selasa (14/5/2024). Perayaan milad kali ini dihadiri langsung Ketua Umum (Ketum) PP Muhammadiyah, Haedar Nashir.

Haedar dalam sambutannya menyampaikan sejumlah pesan khusus untuk rumah sakit tipe D itu agar mengutamakan pelayanan kemanusiaan.

"Tanpa pengkhidmatan optimal tentu rumah sakit tak akan berkembang secepat ini. Kepercayaan masyarakat menjadi sangat penting," ungkapnya.

Menurut Haedar, pelayanan kemanusiaan harus menjadi spirit AMC. Hal ini sesuai dengan spirit rumah sakit seluruh dunia.

ARTIKEL LAINNYA: Tarik Mudhodi Milenial, Bank Muamalat Berinovasi Lewat Kurban Online

Selama tiga tahun RS AMC terus tumbuh luar biasa. Perkembangan tersebut terjadi karena peran direksi, pengurus, dokter, tenaga kesehatan dan semua elemen. "Tiga tahun ini saya melihat bagaimana RS AMC menjadi tempat orang untuk mencari pelayanan yang terbaik," jelasnya.

Direktur Utama RS AMC Muhammadiyah, drg Betha Candra Sari, menjelaskan sebelum menjadi RS, AMC pada 2009 merupakan klinik utama. Baru pada 2021 menjadi rumah sakit tipe D.

"Saat ini kami terus berkembang dengan 14 poli spesialistik, juga 46 dokter spesialis. Tahun 2024 ini harapannya kami bisa naik ke tipe C dan terus menambah layanan," harapnya. (*)