Rangkaian Hajad Dalem Sekaten Jimawal 1957 untuk Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW

Upacara dimulai dengan pembagian udhik-udhik oleh Putra Dalem.

Rangkaian Hajad Dalem Sekaten Jimawal 1957 untuk Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW
Tradisi memperebutkan gunungan dari Keraton Yogyakarta. (muhammad zukhronnee muslim/koranbernas.id)

KORANBERNAS.ID, YOGYAKARTA -- Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat akan menyelenggarakan rangkaian Hajad Dalem Sekaten 2023/Jimawal 1957 untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.

Upacara yang berlangsung 21 - 28 September 2023 ini dipusatkan di sekitar Kompleks Inti Keraton Yogyakarta dan Masjid Gedhe Keraton Yogyakarta. Berikut ini enam rangkaian penting prosesi upacara Hajad Dalem Sekaten 2023/Jimawal 1957:

1. Miyos Gongso

Upacara ini melibatkan pengeluaran dua perangkat gamelan pusaka Keraton Jogja, yaitu Kiai Guntur Madu dan Kiai Nogo Wilogo, menuju pagongan depan Masjid Gedhe. Upacara dimulai dengan pembagian udhik-udhik oleh Putra Dalem. Acara ini dilaksanakan di Kagungan Dalem Bangsal Ponconiti (pelataran Kamandungan Lor/Keben) 21 September 2023 pukul 19:30.

2. Gladhi Resik Prajurit Jelang Garebeg Mulud

Gladhi Resik adalah upacara pembersihan yang melibatkan prajurit Keraton Yogyakarta. Upacara ini akan diadakan di Kagungan Dalem Kamandungan Kidul hingga Pagelaran. Jadwalnya 24 September 2023 pukul 06:30 hingga selesai.

3. Numplak Wajik

Numplak Wajik adalah upacara yang menandai dimulainya proses merangkai gunungan, yang merupakan simbol sedekah raja kepada rakyat. Sebuah rangka gunungan yang terbuat dari bambu dipasang dan diikat erat pada pasak besi yang ada pada sebuah wajik. Upacara ini dilaksanakan di Panti Pareden Kompleks Magangan Keraton Yogyakarta 25 September 2023 pukul 15:00 hingga 17:00.

4. Kondur Gongso

Kondur Gongso adalah upacara mengembalikan dua gamelan, yaitu Kanjeng Kiai Guntur Madu dan Kanjeng Kiai Nagawilaga ke Keraton Yogyakarta. Dimulai dengan pembagian udhik-udhik pada 27 September 2023 pukul 19:30 di Halaman Masjid Gedhe Kauman Keraton Yogyakarta.

5. Hajad Dalem Garebeg Mulud

Prosesi upacara Garebeg dimulai dengan pengawalan Prajurit Keraton saat keluarnya gunungan dari Keraton melalui pagelaran. Gunungan dengan berbagai macamnya diarak dari dalam Keraton menuju Masjid Gedhe. Setelah doa dipanjatkan oleh Kiai Penghulu Keraton, masyarakat akan beramai-ramai mendapatkan makanan yang ada di dalam gunungan tersebut. Upacara ini akan berlangsung dari Keraton hingga Masjid Gedhe pada 28 September 2023 pukul 08:00 hingga 12:00.

6. Bedhol Songsong

Bedhol Songsong adalah prosesi mencabut payung yang menandai berakhirnya rangkaian Hajad Dalem Garebeg dan Ngabekten. Payung yang dimaksud adalah payung para pejabat administratif Sultan dari luar Keraton. Dalam rangkaian ini, akan ada pertunjukan wayang kulit lakon Pandhawa Mahabiseka di Tratag Bangsal Pagelaran Keraton Yogyakarta pada 28 September 2023 pukul 19:00 hingga selesai. (*)