Pemerintah Kapanewon Prambanan Santuni Yatim Piatu

Pemerintah Kapanewon Prambanan Santuni Yatim Piatu

KORANBERNAS.ID, SLEMAN -- Bertepatan dengan peringatan Hari Ibu, Rabu (22/12/2021), jajaran Pemerintah Kapanewon Prambanan memberikan santunan kepada anak yatim piatu korban Covid-19 di aula kantor kapanewon setempat. Santunan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo.

Panewu Prambanan, Ishadi Zayid, menjelaskan ada sebanyak 80 anak yatim piatu yang menerima santunan. Setiap anak, lanjutnya, masing-masing menerima santunan sebesar Rp 500.000. Santunan tersebut berasal dari sejumlah sumber di antaranya Baznas Sleman, swasta dan donasi perseorangan.

Ishadi menjelaskan kegiatan ini diadakan mengingat banyaknya anak yang menjadi korban pandemi Covid-19. Kondisi pandemi yang sudah berjalan hampir dua tahun tidak hanya menimbulkan masalah sosial, ekonomi, kesehatan namun juga dan pendidikan.

Kustini mengapresiasi kepedulian, kerja sama dan bantuan yang diberikan donatur, kapanewon dan masyarakat Prambanan dalam kepeduliannya terhadap korban Covid-19, khususnya anak yatim piatu.  Kustini berharap keluarga korban menjadi semakin kuat dan mampu bangkit kembali.

“Saya juga berpesan agar anak-anak yatim piatu penerima santunan tetap semangat dalam mengenyam pendidikan. Masa depan yang baik bisa diraih salah satunya dengan pendidikan yang setinggi-tingginya,” kata Kustini. (*)