Ketua Umum PP Muhammadiyah Mengajak Masyarakat Taat Protokol Kesehatan

Ketua Umum PP Muhammadiyah Mengajak Masyarakat Taat Protokol Kesehatan

KORANBERNAS.ID, YOGYAKARTA -- Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Haedar Nashir, mengajak semua pihak mentaati protokol kesehatan (prokes) pada masa libur Natal dan Libur Akhir (nataru). Semua warga negara diimbau mengikuti protokol kesehatan dan menegakkan disiplin mengadapi pandemi covid-19 yang masih belum landai ini.

“Kita dapat keluar dari pandemi ini jika salah satu di antaranya warga bangsa benar-benar dalam menghadapi libur akhir tahun baru dapat tetap menjaga protokol kesehatan dan dispilin,” papar Haedar, Jumat (25/12/2020).

Haedar menyebutkan, rumah sakit, tenaga kesehatan, dokter, pemerintah dan Muhammadiyah terus berikhtiar. Hal ini penting agar masyarakat dapat keluar dari dan dapat menghadapi pandemi ini.

Namun warga negara diharapkan disiplin menerapkan prokes. Bila tidak, beban akan semakin berat menghadapi pandemi Covid-19 yang tidak kunjung usai ini.

“Mari dengan penuh kesadaran dan ketulusan serta semangat kebersamaan kita dapat mengatasi Covid-19 ini secara bersama-sama dengan mengikuti protokol kesehatan dan disiplin dalam kehidupan sehari-hari. Semoga Allah SWT mengangkat penyakit ini dengan segala ikhtiar dan doa dengan semangat persatuan seluruh warga bangsa,” paparnya.

Kesadaran masyarakat tidak hanya dengan mengenakan masker di mana pun berada untuk mengantisipasi penyebaran dropet namun juga mencuci tangan, menjaga jarak hingga tidak berkerumun, termasuk saat pergantian tahun nanti. (*)