Pelaku Usaha di Gunungkidul Menerima CSR Award

Sebagai bentuk apresiasi terhadap tanggung jawab sosial.

Pelaku Usaha di Gunungkidul Menerima CSR Award
Pelaku usaha penerima CSR award foto bersama di Wonosari, Rabu (20/11/2024). (istimewa)

KORANBERNAS.ID, GUNUNGKIDUL -- Sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi dan kolaborasi dengan pemerintah daerah, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu menggelar Penganugerahan CSR Award 2024 bagi pelaku usaha Sektor Keuangan dan Non Keuangan di Kabupaten Gunungkidul, Rabu (20/11/2024), di Ballroom Amarta Hotel Santika Wonosari.

"Maksud diselenggarakannya CSR Award ini pertama memberikan apresiasi kepada perusahaan yang telah melakukan tanggung jawab sosial di Kabupaten Gunungkidul, dan yang kedua menjalin kemitraan sinergi antara pelaku usaha, masyarakat dan pemerintah," kata Agung Danarta, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu.

Agung Danarta berharap penyelenggaraan CSR Award mampu meningkatkan motivasi pelaku usaha untuk turut berperan aktif dan berkontribusi bagi pembangunan di Kabupaten Gunungkidul.

"Kegiatan penganugerahan ini dilaksanakan menggunakan anggaran yang bersumber dari APBD Kabupaten Gunungkidul tahun 2024 melalui DPA pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Pintu, dan saya berharap penyelenggaraan tanggung jawab sosial selalu sinergi dengan visi misi serta program pembangunan dan lebih menyasar pada isu-isu strategis dalam prioritas pembangunan di Kabupaten Gunungkidul," tambahnya.

Tiga kategori

Dijelaskan, ada 62 Pelaku Usaha yang dinilai oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu meliputi sektor keuangan sebanyak 14 perusahaan dan sektor non-keuangan sejumlah 48 perusahaan dengan tiga kategori di antaranya kategori program kemitraan, kategori program bina sosial dan lingkungan dan kategori bantuan langsung masyarakat.

Pelaku usaha sektor keuangan dan non-keuangan yang menerima CSR award di antaranya Bank BPD DIY Cabang Wonosari, Bank Daerah Gunungkidul, KSPPS BMT Dana Insani, PT Indonesia Comnets Plus, PT PLN (Persero) dan Pamela Sembilan Wonosari.

Plt Bupati Gunungkidul Heri Susanto yang menyerahkan secara langsung piagam penghargaan kepada para pelaku usaha memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas kolaborasi, sinergi serta kontribusi yang telah mereka berikan kepada Kabupaten Gunungkidul.

“Mudah mudahan ini menginspirasi bagi pelaku pengusaha yang lain untuk kita bersama-sama kita berkolaborasi, bekerja sama untuk kemudian berkontribusi bagaimana membawa Kabupaten Gunungkidul ini semakin baik," kata Heri Susanto.

Dia berharap ke depan dapat terus berkolaborasi, bersinergi dan pada akhirnya kemanfaatan dampak positif untuk masyarakat dapat terwujud dengan niat kepentingan yang sama membangun Gunungkidul. (*)