Operasi Zebra Candi Humanis Satlantas Polres Kebumen Memperoleh Penghargaan

Operasi Zebra Candi Humanis Satlantas Polres Kebumen Memperoleh Penghargaan

KORANBERNAS.ID, KEBUMEN -- Direktorat Lalu Lintas Polda Jateng menetapkan Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kebumen Terbaik Ketiga dalam Operasi Zebra Candi 2021. Satlantas Polres Kebumen menerapkan cara humanis dalam penegakkan protokol kesehatan selama operasi itu. Penilaian dengan menggunakan video Operasi Zebra Candi 2021.

Piagam penghargaan diterima Kepala Satlantas Polres Kebumen, AKP Sugiyanto, dalam kegiatan Analisa dan Evaluasi Semester II TA 2021 dan rapat kerja tehnis Fungsi Lalu Lintas Polda Jateng di Semarang, Rabu (15/12/2021).

Kapolres Kebumen, AKBP Piter Yanottama, melalui Kasi Humas Polres, Iptu Tugiman, mengatakan meskipun telah menerima penghargaan, kinerja tetap akan semakin ditingkatkan.

"Kami bersyukur karena bisa menorehkan prestasi. Namun demikian, kinerja tetap harus ditingkatkan. Saat Operasi Zebra, pendisiplinan protokol kesehatan menjadi salah satu prioritas,” kata Tugiman, Kamis (16/12/2021).

Meskipun operasi telah selesai, sampai saat ini pendisiplinan protokol kesehatan (prokes) masih menjadi prioritas Polres Kebumen. Patroli imbauan prokes masih terus digelar secara masif di tempat-tempat umum, mulai tingkat Polres hingga Polsek.

Pada Operasi Zebra Candi 2021, Polres Kebumen memberikan penghargaan kepada warga yang patuh prokes dan tertib lalu lintas. Mereka diberi sembako, sayur-mayur, coklat, jamu dan masih banyak lainnya. Dengan cara ini, masyarakat menjadi selalu patuh prokes dan tertib berlalu lintas.

Satlantas Polres Kebumen juga mendapatkan juara ketiga lomba kreasi lagu tentang Tertib Lalu Lintas dan Patuh Prokes Covid-19 di tingkat Polda Jateng, juara 5 terbaik kategori Kinerja Kepala Satlantas Semester II Tahun 2021. (*)