Ini Alasan Pentingnya Balai Kulit Bagi IKM

Ini Alasan Pentingnya Balai Kulit Bagi IKM

KORANBERNAS.ID, BANTUL--Balai Besar Kulit, Karet dan Plastik (BBKKP) menggelar Temu Pelanggan serta Sosialisasi Zona integritas dan Diskusi Layanan Tahun 2020 di Hotel GAIA Cosmo, Jogja, Kamis (27/8/2020).

Acara menghadirkan narasumber Petrus Teja Aksara Direktur PT Yogya PresIsi Teknikatama Industri (YPTI) serta Kabid Jasa Teknik BBKKP Satija M.Si. Hadir puluhan peserta dari kalangan industri serta IKM yang bergerak di berbagai bidang.

“Tahun 1999, saya berkenalan dengan petugas dari balai. Saya menyewa alat yang ada di balai untuk melakukan ujicoba dan penelitian di bidang plastik dan karet, guna mendukung industri kulit. Hingga akhirnya tahun 2001, saya mendirikan PT YPTI di Kalasan. Jadi saya belajar ya di balai. Banyak diberi dukungan dan bimbingan. Karena memang di balai alatnya memadai dan SDM juga hebat-hebat,”kata Petrus.

Usaha yang ditekunipun terus berkembang. YPTI kini sudah memiliki 350 karyawan dengan bidang garap pemasok suku cadang kendaraan khususnya roda 4.

“Jadi balai ini menjadi inkubasi usaha, hingga akhirnya saya bisa seperti sekarang,” kata Petrus.

Ada beberapa hal yang menjadi catatan dan masukan dari Petrus terhadap BBKKP. Diantaranya bagaimana membuat prototipe yang kemudian bisa dimassalkan atau dibuat dalam skala besar atau industri.

“Maka saya berharap, ke depan balai bisa terus mendampingi UMKM dan IKM bagaimana cara membuat produk yang bisa diserap atau dimaui pasar. Sehingga UMKM bisa menjadi IKM, dan usahanya berkelanjutan jangka panjang dan terus berkembang. Pendampingan dan dukungan teknologi dari balai sangat diperlukan oleh para pelaku usaha tadi,”katanya.

Satija mengatakan jika BBKKP adalah litbang milik Kementerian Perindustrian yang bergerak untuk bidang penelitian, kalibrasi, alih teknologi dalam rangka pengembangan industri di Tanah Air.(SM)