Eastparc Raih Penghargaan ASEAN MICE Venue Standar

Eastparc Raih Penghargaan ASEAN MICE Venue Standar

KORANBERNAS.ID, JOGJA--Eastparc Hotel Yogyakarta berhasil memenangkan penghargaan Asean MICE Venue Standard. Kategori tersebut termasuk yang dinominasikan dalam ASEAN Tourism Standard Awards periode 2020-2022, dan merupakan salah satu penghargaan paling bergengsi bagi para pelaku industri pariwisata se-Asia Tenggara.

Sebagai hotel berbintang 5 yang memiliki 22 meeting room dan 1 grand ballroom, ditambah dengan peralatan lengkap serta para staf yang berpengalaman, ASEAN Tourism Forum mengukuhkan Eastparc Hotel sebagai hotel penyelenggara MICE (meeting, incentive, convention dan exhibition) dengan standar Asia Tenggara.

Penghargaan ini diberikan, setelah melewati berbagai tahap penilaian. Penghargaan ini juga sebagai bukti, bahwa pencapaian dari dedikasi serta komitmen Eastparc Hotel Yogyakarta yang konsisten menyediakan standar pelayanan bermutu, sekaligus pengakuan sebagai tempat penyelenggara MICE yang bertaraf internasional.

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Wakil Menteri Pariwisata, Angela Tanoesudibjo kepada General Manager Eastparc Hotel Yogyakarta, Wahyudi Eko Sutoro pada tanggal 16 Januari 2020 lalu.

ASEAN Tourism Standard Awards diselenggarakan dalam rangkaian ASEAN Tourism Forum yang tahun ini diadakan di Bandar Seri Begawan, Brunei Darussalam.

ASEAN Tourism Forum merupakan acara yang mempromosikan pariwisata Asia Tenggara dan rutin diselenggarakan setiap tahunnya.

Acara ini turut dihadiri oleh berbagai negara Asia Tenggara seperti Indonesia, Brunei, Thailand, Vietnam, Malaysia, Filipina, Singapura, Myanmar, Kamboja dan Laos. (*/SM)