Alumni Berkontribusi dalam Pengembangan Sekolah
KORANBERNAS.ID,YOGYAKARTA—Para alumni memiliki peran besar dalam mengembangkan sekolah. Kontribusi tersebut penting agar sekolah bisa meningkatkan layanan pendidikan.
“Almamater itu seperti ibu bagi para alumninya, karena seperti saya tidak mungkin bisa di UNY tanpa SMA 1 Wates. Fokus utamanya kita wajib memberikan kontribusi pada almamater kita yang melahirkan kita, lalu sunnah muakkad nya memberikan warna pada pembangunan Kulon Progo” papar Ketua Ikatan Alumni (IKA) SMA N 1 Wates, Ariswan dalam rapat pengurus terbatas di RM Kopi Thiwul 87, Kapanewon Sentolo, Kabupaten Kulon Progo, Sabtu (27/11/2021) malam.
Rapat yang dipandu Sekretaris Umum, Djanu Indrianto bertujuan untuk menyusun program kerja IKA SMA 1 Wates dalam rangka mewujudkan kontribusi alumni SMA 1 Wates dari 57 angkatan yang tersebar domisili dan profesi dimanapun.
Guru besar UNY tersebut mengungkapkan, seluruh alumni harus merasa memiliki almamater tempat dilahirkan sehingga bisa berkarya dimanapun bertugas. Alumni harus terpanggil berperan aktif dalam membantu pengembangan sekolah dan masyarakat Kabupaten Kulon Progo pada umumnya.
Peran serta alumni bisa diwujudkan dalam membantu memenuhi kebutuhan sekolah. Di SMA 1 Wates, pembangunan gedung parkir dan toilet menjadi kebutuhan sekolah saat ini.
“Kemarin kita sudah bertemu dengan sekolah yang membutuhkan bantuan pembangunan gedung parkir dan toilet bagi siswa. Sebagai alumni kita dapat bersama-sama membantu, tentunya sebagaimana pesan dr. Hasto selaku Ketua Umum IKA SMA 1 Wates agar tidak melanggar aturan yang berlaku”, imbuhnya.
Terkait rapat kali ini, para alumnus menyepakati tahap awal program kerja IKA akan merayakan HUT ke-60 SMA 1 Wates pada 1 Agustus 2022. Diantaranya menjalin komunikasi alumni antar angkatan guna meningkatkan esksistensi Ikatan Alumni.
Sebagai dharma bhakti nyata alumni pada saat puncak acara peringatan HUT ke-60, alumnus akan mempersembahkan sekaligus meresmikan sarana prasarana parkir dan toilet sekolah. Selanjutnya penyusunan program kerja Pengurus IKA SMA 1 Wates Tahun 2021-2024 dilakukan sesuai bidang ketugasan, mulai dari Bidang Alumni dan Keanggotaan, Bidang Pengembangan Pendidikan, Bidang Pengembangan SDM, Bidang Kewirausahaan, Bidang Pengembangan Seni Budaya, Bidang Pembangunan dan Kerjasama, Bidang Pelayanan Kesejahteraan Sosial, Bidang Sosial, Politik dan Hukum, dan Bidang Humas, Komunikasi dan Informasi.(*)