Truk Tangki Angkut Oli Terguling di Kebumen

Hingga Rabu petang truk tangki yang terguling itu menjadi tontonan masyarakat.

Truk Tangki Angkut Oli Terguling di Kebumen
Kondisi truk tangki pengangkut oli yang terguling, dua jam setelah kejadian. (nanang w hartono/koranbernas.id)

KORANBERNAS.ID, KEBUMEN -- Truk mengangkut 20 ton oli, Rabu (7/2/2024) sekitar pukul 15:00, terguling di pertigaan jalan Kelurahan Selang Kecamatan Kebumen Kabupaten Kebumen.

Seorang sopir kedua (sopir cadangan) truk tangki itu diduga meninggal di tempat kejadian akibat tertindih truk beserta muatannya seberat 25 ton lebih.

Lebih dari dua jam jenazah korban meninggal belum bisa dievakuasi, menunggu mobil derek yang digunakan untuk mengangkat truk tangki.

Informasi yang beredar di lokasi kejadian, sebelum terguling truk tangki mengejar truk di jalan lingkar selatan Kebumen di Desa Adikarso Kebumen.

Sopir truk tangki mengejar hingga akhirnya terguling di pertigaan. Sopir truk tangki yang mengalami luka di bagian tangan kanan, H, mengungkapkan dia truk yang disebut menyenggol kaca spion truk yang dikemudikan.

ARTIKEL LAINNYA: Semakin Sulit Mencari Buruh Tani, Pemerintah Mendorong Mekanisasi Pertanian

Pengejaran berlangsung sejauh dua kilometer sebelum akhirnya terguling.

H mengungkapkan, di ruang kemudi sopir tidak hanya dirinya. Ada sopir lain yaitu A. Dia belum bertemu A, diduga tertindih tangki.

Sedangkan sopir truk yang disebut H menyenggol truk tangki tidak merasa dikejar oleh truk tangki. "Saya tidak tahu ada yang mengejar," ujar sopir yang disebut H menyenggol kaca spion truk yang dikemudikannya itu.

Belum diperoleh keterangan dari Satlantas Polres Kebumen. Hingga Rabu petang truk tangki yang terguling itu menjadi tontonan masyarakat.

Anggota Satlantas Polres Kebumen mengalihkan arus lalu lintas untuk menghindari kemacetan di lokasi kejadian. (*)