Trees 4 Trees Tanam 1.000 Pohon di Sekitar Waduk Sempor

Rencana kami di Kebumen tahun ini menanam 250 ribu pohon.

Trees 4 Trees Tanam 1.000 Pohon di Sekitar Waduk Sempor
Penanaman pohon oleh siswa SD Tunjungseto dan mahasiswa pencinta alam. (nanang w hartono/koranbernas.id)

KORANBERNAS.ID, KEBUMEN -- Trees 4 Trees, lembaga nirlaba yang bergerak pada program pemulihan kesehatan lingkungan, menanam 1.000 batang pohon buah-buahan dan pohon aren di Desa Tunjungseto Kecamatan Sempor Kabupaten Kebumen.

Sejumlah 200 pohon buah-buahan di antaranya ditanam di kompleks Makam Suyudono sekitar 1,5 km dari Waduk Sempor, Sabtu (15/6/2024). Kegiatan itu diikuti siswa SD Tunjungseto, mahasiswa pecinta alam dari tiga perguruan tinggi swasta di Kebumen serta pengelola cagar budaya.

"Rencana kami di Kebumen tahun ini menanam 250 ribu pohon," kata Pandu Budi Wahono selaku Project Manager Trees 4 Trees kepada wartawan.

Penanaman pohon kali ini dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-16 Trees 4 Trees. Selain 200 pohon dengan sepuluh jenis buah-buahan di antaranya tanaman pala, alpukat dan sawo, juga ditanam 800 pohon aren.

Sumber air

Tak hanya menghasilkan buah kolang kaling serta nira untuk bahan baku gula, pohon aren juga berfungsi melestarikan sumber air di Tunjungseto.

Menurut Pandu, tahun 2024 Trees 4 Trees bekerja sama dengan petani serta warga pemilik lahan berencana menanam pohon lebih banyak lagi di Kabupaten Kebumen.

Realisasi penanaman pohon sebanyak itu tergantung dari kesiapan pemilik lahan. “Pemilik lahan akan memperoleh keuntungan dari kayu dan buah-buahan,” ungkapnya.

Agar penanaman pohon berhasil, Trees 4 Trees melakukan pemantauan paling tidak lima tahun sehingga pohon yang ditanam bisa lestari dan dipelihara pemilik lahan. (*)