Setiap Pagi Para Orang Tua Gaul Ini Joging Kelilingi Alun-alun Keraton

Setiap Pagi Para Orang Tua Gaul Ini Joging Kelilingi Alun-alun Keraton

KORANBERNAS.ID, YOGYAKARTA – Usia boleh tua tapi semangat terasa muda. Itulah yang menyemangati anggota Persatuan Orang Tua Gaul (Portugal) Alun-alun Utara Yogyakarta.

Setiap pagi mereka joging mengelilingi Alun-alun Keraton Yogyakarta itu. Selain menjaga kesehatan, stamina dan kebugaran tubuh, aktivitas olahraga ringan itu rupanya bermanfaat sebagai sarana menyambung silaturahim.

Selain alun-alun, komunitas ini punya jadwal joging menyusuri kawasan Njeron Beteng  seperti Tamansari, Sumur Gumuling, Plengkung Gading. Sekali waktu menjauh dari kota menuju kawasan Makam Raja-raja Imogiri Bantul.

Bambang Priatmoko selaku sesepuh Portugal saat syukuran hari jadi komunitas tersebut di Pendapa Lawas Alun-alun Utara Yogyakarta, Jumat (19/3/2021), menyatakan rata-rata anggotanya berusia di atas kepala lima. Paling tua 72 tahun.  “Kami tidak nyangka komunitas kami sudah berusia tiga tahun,” ujarnya.

Menurut Bambang, komunitas jalan pagi ini berawal dari setiap pagi bertemu di Alun-alun Utara. Mereka kemudian sepakat membentuk wadah diberi nama Portugal. “Anggota paling tua bernama Ngadenan berusia 72 tahun,” ungkapnya.

Usai terbentuk mereka joging di Pantai Depok Kretek Bantul disusul yang kedua di Pantai Baru kemudian Makam Raja-raja Mataram Imogiri.

“Joging di Pantai Depok atau Pantai Baru untuk melepas kejenuhan saja, biar ada pemandangan baru dan semangat baru,” sambung Wahono, Koordinator Portugal.

Usai joging biasanya melepas lelah disertai minum teh jahe dan nyamikan tela maupun pisang godhog di pendapa sisi timur Alun-alun Utara Keraton Yogyakarta. Biasanya obrolan itu bersambung cerita berbagi pengalaman.

“Intinya istirahat sambil ngobrol ngalor-ngidul bertukar pikiran. Namanya juga pensiunan, sing penting bisa jaga kesehatan. Tetap sehat. Biar hidup ini tambah semangat,” sambung Ulik, anggota lainnya.

Portugal memiliki anggota 50 sampai 60 orang berasal dari berbagai kalangan, mayoritas pensiunan guru, TNI, Polri, pensiunan Pemda.

Perayaan hari jadi komunitas yang resmi terbentuk 18 Maret 2018 itu diselenggarakan sederhana. Tampak hadir Camat (Mantri) Kraton Yogyakarta, S Widodo dan Haryadi selaku wakil warga RW 15 Kampung Musikanan Panembahan Kraton Yogyakarta.

Widodo menyambut baik kegiatan para pini sepuh yang rutin olahraga jalan pagi menyusuri jalan sepi. Bila tidak ada kesadaran pentingnya kesehatan, rasanya sulit olahraga pagi.

“Kami salut Bapak-bapak dan Ibu-ibu rutin olahraga pagi. Saya rasa olahraga jalan pagi bisa meningkatkan stamina dan imun tubuh kita,” katanya. (*)