Bansos Dana Desa Mulai Disalurkan Februari

Bansos Dana Desa Mulai Disalurkan Februari

KORANBERNAS,ID.KLATEN -- Tak ingin menunda penyaluran bantuan dampak Covid-19, Desa Gatak Kecamatan Delanggu Kabupaten Klaten menggelar musyawarah desa khusus (musdessus) penetapan keluarga penerima manfaat (KPM) Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tahun 2021.

Musdessus yang berlangsung di aula Kantor Desa Gatak, Kamis (21/1/2021), dihadiri Kepala Desa H Walino, perangkat desa, BPD, RW dan RT.

Walino usai menghadiri musdessus mengatakan ada penambahan 8 KPM penerima BLT DD tahun 2021. Dengan demikian total penerima BLT DD tahun 2021 di Desa Gatak ada 44 KPM.

“KPM penerima BLT DD tahun 2020 kemarin ada 39. Dari jumlah itu seorang meninggal dunia dan dua orang peserta PKH. Dan tahun ini ada penambahan 8 KPM. Sehingga tahun ini ada 44 KPM penerima BLT DD," katanya kepada koranbernas.id.

Ditanya kapan BLT DD tahun 2021 disalurkan? Walino menjawab Februari. Bulan ini (Januari), kata dia, tidak memungkinkan karena harus membuat pengajuan terlebih dahulu.

Pada 2021, BLT DD akan disalurkan selama 12 bulan atau satu tahun dengan nominal Rp 300 ribu per bulan. (*)