PDI Perjuangan Siap Berkoalisi pada Pilbup Kebumen 2020

PDI Perjuangan Siap Berkoalisi pada Pilbup Kebumen 2020

KORANBERNAS.ID, KEBUMEN -- PDI Perjuangan Kebumen siap berkoalisi dengan partai politik lain pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kebumen 2020. Sikap ini setelah DPP PDI Perjuangan memberi rekomendasi kepada H Arif Sugiyanto sebagai bakal calon bupati yang akan diusung PDI Perjuangan.

Hal itu diungkapkan Ketua DPC PDI Perjuangan Kebumen, Syaeful  Hadi,  kepada wartawan, Rabu (19/2/2020). Rekomendasi yang ditandatangani Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati dan Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, menyebutkan H Arif Sugiyanto  sebagai bakal calon bupati dan Ristawati Purwainingsih sebagai  bakal calon wakil bupati.

Saat ini Arif Sugiyanto menjabat Wakil Bupati Kebumen, sedangkan  Ristawati menjabat Wakil Ketua Bidang Pemberdayaan Perempuan  DPC PDI Perjuangan Kebumen. Pasangan ini boleh disebut kader untuk Arif dan kader Ristawati

“Pak Arif belum menjadi anggota PDI Perjuangan, tapi pernah memakai  baju PDI Perjuangan,“ kata Syaeful Hadi sambil menunjukan foto Arif mengenakan baju PDI Perjuangan.

Syaeful Hadi mengatakakan, sebelum ada rekomendasi, PDI Perjuangan memang belum berencana koalisi  dengan parpol lain. Alasannya, bakal  calon bupati dan wakil bupati yang mendaftar dan ikut penjaringan ada kader PDI Perjuangan. Setelah ada rekomendasi, bakal calon bupati  non-kader. Pertimbangan lain, Arif menjadi Wakil Bupati Kebumen  diusung Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai  Gerindra, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Demokrat.

“Kami menghargai parpol pengusung pak Arif menjadi Wakil Bupati Kebumen, karena itu siap untuk berkoalisi,“ kata Syaeful Hadi yang didampingi sejumlah pengurus DPC PDI Perjuangan Kebumen dan  anggota Fraksi PDI Perjuangan. Saat ini Partai Nasdem dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang menyatakan siap mendukung pasangan  Arif dan Rista tanpa syarat.

Menuju koalisi besar, menurut Syaeful Hadi, pihaknya secara aktif  sudah berkomunikasi dengan pengurus Sekretariat Bersama Lima Parpol, yakni Partai Golkar, PPP, PAN, Partai Gerindra dan PKB.

Apakah kelima parpol akan berkoalisi atau tidak, tergantung calon yang direkomendasi DPP. Jika parpol lain merekomendasi pasangan Arif–Rista, terbuka untuk berkoalisi. “Hari ini mas Fuad Wahyudi hadir mewakilii PKB,“ kata Syaeful.

Kepada wartawan, Fuad Wahyudi mengatakan keputusan atau arah politik DPC PKB Kebumen akan mengusung Arif–Rista atau calon lain, tergantung keputusan DPP PKB. (eru)