Partai Demokrat DIY Sepakat Usung AHY Capres 2024

Partai Demokrat DIY Sepakat Usung AHY Capres 2024

KORANBERNAS.ID, YOGYAKARTA -- Partai Demokrat DIY sepakat mendukung Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), mengikuti kontestasi politik Pemilu Presiden (Pilpres) 2024.

Dukungan bahkan diberikan agar putra sulung Susilo Bambang Yudhoyono tersebut mencalonkan diri sebagai calon presiden (capres).

"Kami akan mendukung hingga ke bawah dengan membawa nama ketum. Dan kita juga ada pergerakan, namanya sedulur AHY untuk memenangkan AHY di desa-desa (dalam pilpres 2024)," ungkap Erlia Risti, Ketua DPD Partai Demokrat DIY, usai dilantik, Kamis (31/3/2022) petang.

Erlia menyebutkan, sebagai sosok muda AHY dinilai cakap memimpin Indonesia ke depan. DPD Partai Demokrat DIY mencoba memenangkan suara hingga ke tingkat bawah.

Ditargetkan setiap kabupaten memiliki wakil dari Partai Demokrat yang duduk di lembaga legislatif termasuk satu wakil di DPRD DIY untuk mewakili partai tersebut.

"Sudah ada beberapa teman-teman yang mendekat dan mendaftar menjadi caleg, baik di kota, kabupaten. Mereka di provinsi diharapkan menjadi caleg-caleg yang kuat untuk membesarkan dan memperoleh kursi di DPRD," tandasnya.

Menurut Erlia, Partai Demokrat bisa saja berkoalisasi dengan partai lain pada Pilpres 2024. Dia menegaskan kembali, AHY dicalonkan sebagai Presiden RI dalam kontestasi dua tahun mendatang. "Yang jelas AHY jadi presiden," ungkapnya.

AHY yang hadir secara daring mengungkapkan, Partai Demokrat di DIY diharapkan ikut berperan membawa kembali kejayaan partai pada Pemilu 2024.

"Target suara sebanyak-banyaknya minimal mulai DPRD Kota/Kabupaten dan DPRD DIY memiliki satu fraksi," paparnya.

AHY menambahkan, Demokrat merupakan partai yang sangat terbuka dengan perbedaan dan kompetisi yang sehat. Semua kader diajak untuk melawan siapa pun yang berani mengotak-atik konstitusi.

"Setelah pelantikan mari segera merapatkan barisan untuk pilpres setelah ini ada konsolidasi lanjutan, jangan sampai kita tidak fokus. Kita punya peluang untuk itu," tandasnya. (*)