Masyarakat Seni Budaya Bantul Deklarasi Dukung Untoro Hariadi
Kami memberikan dukungan kepada sosok yang memiliki kepedulian kepada masyarakat.
KORANBERNAS.ID, BANTUL -- Masyarakat Seni Budaya Kabupaten Bantul memberikan deklarasi dukungan kepada Bakal Calon Bupati Bantul 2024 Dr Untoro Hariadi pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) November mendatang.
Deklarasi tersebut digelar di rumah Ketua Masyarakat Seni Budaya Bantul Ki HR Sujanto atau lebih dikenal dengan nama dalang Sujanto di Jalan Imogiri Barat Randubelang Kalurahan Bangunharjo Sewon Bantul, Minggu (14/7/2024).
"Kami memberikan dukungan kepada sosok yang memiliki kepedulian kepada masyarakat, termasuk Masyarakat Seni Budaya Bantul (MSBB). Dan kami melihat yang memiliki kepedulian tersebut adalah sosok Dr Untoro Hariadi. Maka kami sepakat mendeklarasikan dukungan kepada Pak Untoro pada hari ini," kata Ki Sujanto. Deklarasi diikuti lebih dari 100 orang pelaku seni budaya.
Ki Sujanto mengatakan, Masyarakat Seni Budaya Bantul sudah menyampaikan kualifikasi pemimpin Kabupaten Bantul mendatang dan itu mereka temukan pada sosok Untoro.
Kualifikasi itu pertama, mempunyai visi dan misi pembaruan untuk merespons dinamika Kabupaten Bantul sebagai suatu wilayah terbuka agar menjadi peluang positif bagi terwujudnya kesejahteraan seluruh masyarakat.
Kemakmuran
Kedua, memberikan prioritas pada pembangunan manusia penguatan seni, tradisi dan budaya serta optimalisasi pemanfaatan sumber daya alam untuk sebesar-besarnya kemakmuran masyarakat Bantul.
Ketiga, bersedia mendapatkan manfaat terakhir dan menerima risiko pertama. Lalu bersedia menjadi pelayan masyarakat yakni sosok yang ketika masyarakat mendapatkan kesulitan akan datang, hadir di tengah masyarakat.
Untoro menyampaikan ucapan terima kasih kepada para pelaku seni dan budaya yang sudah memberikan deklarasi dukungan terhadap dirinya.
Menurut dia, untuk bisa membangun Bantul menjadi lebih baik dibutuhkan kolaborasi maupun kerja sama antara berbagai pihak termasuk dari para pelaku seni dan budaya.
"Tidak ada superman untuk membangun Bantul, dibutuhkan kebersamaan dan kerja sama dengan berbagai pihak termasuk pada saatnya nanti partai koalisi akan menyusun platform umum ataupun platform besar arah pembangunan di Kabupaten Bantul, tentu dengan pemimpin daerah yang terpilih," kaat Untoro yang saat ini mengajar sebagai dosen sebuah perguruan tinggi swasta (PTS) tersebut.
Komunikasi intens
Untoro mengatakan dirinya maupun tim sudah melakukan komunikasi intens dengan beberapa partai politik di Kabupaten Bantul. Di antaranya Partai Golkar, Partai Demokrat, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) termasuk berkomunikasi dengan Partai Gerindra.
"Komunikasi terus kami lakukan dan intens. Untuk Partai Golkar saya sudah bersilaturahmi dan berkomunikasi dengan pengurus DPP di Jakarta, lalu di tingkat DIY dan juga Kabupaten Bantul. Intinya saat ini Partai Golkar masih menggodok calon yang akan mereka usung dalam pilkada mendatang," kata Untoro. (*)