Mahasiswa KKN UAD Membuat Kemasan Baru Galundeng Bu Sunanti

Mahasiswa KKN UAD Membuat Kemasan Baru Galundeng Bu Sunanti

KORANBERNAS.ID, BANTUL – Sembilan mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta (UAD) Yogyakarta, saat ini sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Pedukuhan Wuluhadeg, Kelurahan Srigading, Kapanewon Sanden, Kabupaten Bantul. Mahasiswa KKN yang tergabung dalam kelompok IX.A.2 periode 101 itu, melaksanakan KKN sejak 31 Januari 2023 dan akan berakhir 4 Maret 2023, berasal dari berbagai jurusan. Mereka didampingi dosen Ahmad Faisal Rangkuti, S.KM., M.Kes.

Siaran pers yang diterima koranbernas.id, Senin (27/02/2023) menyebutkan, selama KKN, ada beberapa program kerja yang dilaksanakan. Antara lain relawan digital UMKM. Relawan digital adalah satu program kerja yang menonjol pada KKN di Kapanewon Sanden, dilakukan pada setiap pedukuhan. Relawan digital adalah program kerja yang bertujuan untuk membranding UMKM setempat yang memiliki potensi untuk maju tetapi masih dikelola dengan sederhana.

Salah satu UMKM setempat adalah Galundeng Bu Sunanti yang sudah berdiri sejak 43 tahun silam dan perlu dilakukan re-branding dalam proses pengemasannya, karena masih dilakukan dengan sederhana. Kue galundeng Bu Sunanti memiliki rasa yang otentik yang terbuat dari bahan-bahan pilihan dengan resep turun menurun dari Ibunya. Keunggulan rasa galundeng legendaris Bu Sunanti ini sangat perlu sebuah kemasan yang baik untuk menarik perhatian calon pembeli, karena kemasan adalah salah satu daya tarik suatu produk.

Re-branding sendiri merupakan bentuk kegiatan dalam rangka meningkatkan penjualan suatu produk/jasa, yaitu berupa memperbaharui kemasan galundeng Bu Sunanti. Rebranding ini diharapkan dapat meningkatkan dan memaksimalkan penjualan dengan cara menarik perhatian konsumen, dengan menggunakan berbagai strategi untuk mencapai hal tersebut.

Rebranding yang dilakukan oleh mahasiswa KKN ini adalah dengan re-branding kemasan atau packaging kue galundeng Ibu Sunanti untuk meningkatkan penjualan serta menarik minat konsumen. Selain re-branding kemasan galundeng, mahasiswa KKN UAD juga berpartisiasi dengan mengikutsertakan produk galundeng untuk dipamerkan dalam acara closing KKN se-Kapanewon Sanden.

Bu Sunanti mengatakan, “Saya sangat senang dan berterima kasih karena telah membantu membuat kemasan untuk galundeng, sebelumnya saya hanya menggunakan plastik kemasan biasa untuk menjual galundeng ini, semoga dengan kemasan baru dan diikutsertakan pameran ini, galundeng saya lebih dikenal masyarakat Kapanewon Sanden bahkan Bantul sehingga penjualan dan pesanan galundeng saya meningkat dari sebelumnya”.

Salah satu masyarakat juga menuturkan bahwa, “Galundeng Bu Sunanti sudah ada sejak dulu namun, dari segi kemasannya masih sangat sederhana sehingga dengan pembaharuan ini diharapkan dapat meningkatkan penjualan galundeng”. Dengan adanya re-branding kemasan ini diharapkan ke depannya galundeng Bu Sunanti akan lebih dikenal oleh masyarakat luas serta dapat berkembang pesat.” (*)