Kota Yogyakarta Butuh Pelayan Masyarakat yang Jujur, Herry Zudianto Dukung Afnan-Singgih

Kota Yogyakarta hanya akan baik jika dipimpin oleh Kader Utama Persyarikatan Muhammadiyah.

Kota Yogyakarta Butuh Pelayan Masyarakat yang Jujur, Herry Zudianto Dukung Afnan-Singgih
Calon Walikota Yogyakarta M Afnan Hadikusumo gowes bersama warga. (istimewa)

KORANBERNAS.ID, YOGYAKARTA -- Walikota Yogyakarta Periode 2001-2011, Herry Zudianto, menyatakan Kota Yogyakarta ke depan sangat membutuhkan sosok pelayan masyarakat yang jujur. Pilihan itu jatuh pada pasangan calon walikota dan wakil walikota Yogyakarta Afnan Hadikusumo-Singgih Raharjo.

“Jogja akan lebih baik kalau dipimpin oleh kepala pelayan masyarakat yang jujur. Dari pasangan calon Pilkada Kota Yogyakarta, saya sampaikan pasangan Afnan-Singgih adalah yang paling pas,” ungkapnya, Minggu (13/10/2024), saat menghadiri acara gowes.

Berkaca dari pengalaman sebelumnya serta tantangan zaman yang semakin dinamis, tatkala menyampaikan sambutannya di atas panggung Herry Zudianto menambahkan sosok pelayan masyarakat seperti itulah yang diperlukan sekarang ini.

Secara tegas Herry Zudianto memberikan dukungan kepada pasangan calon nomor urut 3 itu, Afnan-Singgih. Dia pun mengajak masyarakat Kota Yogyakarta memberikan dukungan serupa.

Peserta gowes mengajak foto bersama Calon Walikota Yogyakarta M Afnan Hadikusumo. (istimewa)

“Afnan-Singgih adalah yang paling pas. Untuk itu, masyarakat Jogja diharapkan mendukung beliau. Dengan tagline PASTI PAS, Afnan-Singgih sangat tepat memberikan harapan bagi masyarakat Jogja yang didasarkan pada nilai-nilai paseduluran sejati,” kata Herry.

Menjawab harapan dan penilaian Herry Zudianto, dalam kesempatan  itu Afnan Hadikusumo berjanji akan membawa Jogja lebih maju, lebih bersih, lebih ramah dan lebih nyaman.

Peserta gowes start dari Kantor Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Yogyakarta, selanjutnya menuju Sentul, Kridosono, Tugu, Samsat, Pathuk, Jogonegaran, Kemetiran, Ngampilan, Ngabean,  Ngasem dan finish di Nagan lor.

Kedatangan peserta disambut jajaran Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM), Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) serta Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) setempat.

Bersama komunitas senam Jalan Pajeksan Yogyakarta. (istimewa)

Rombongan berjumlah 200-an pesepeda itu tergabung dalam komunitas GOWISMU di bawah koordinasi M Arri Rusdiyantara dari Lembaga Pengembangan Olahraga (LPO) PDM Kota Yogyakarta. Peserta sempat singgah di Jogonegaran. Di lokasi itu mereka disambut komunitas senam dan pemuda Jogonegaran.

Wakil Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) DIY, Azman Latif, dalam orasinya menyatakan PWM DIY sudah diamanatkan oleh Ketua Umum PP Muhammadiyah bahwa Kota Yogyakarta hanya akan baik jika dipimpin oleh Kader Utama Persyarikatan Muhammadiyah.

Menurut Azman, dari paslon yang ada hanya M Afnan Hadikusumo yang mengikuti jenjang pengkaderan dari tingkat pemuda ranting, PRM, PCM, PDM, PWM dan sekarang sebagai Ketua Umum PP Tapak Suci Putera Muhammadiyah.

“Tidak ada keraguan dari sosok Afnan sebagai Kader Utama Muhammadiyah. Semua warga Muhammadiyah harus mendukung apa yang disampaikan oleh Ketum PP Muhammadiyah Prof Haedar Nashir,” ujarnya. (*)