Karyawan Platinum Adisucipto Hotel Mengikuti Pelatihan Manajemen Tanggap Darurat

Karyawan Platinum Adisucipto Hotel Mengikuti Pelatihan Manajemen Tanggap Darurat

KORANBERNAS.ID, SLEMANEmergency Response Plan (ERP) atau bisa disebut Rencana Tanggap Darurat adalah satu unsur yang harus dimiliki oleh suatu kelompok atau organisasi yang memiliki risiko bencana tinggi.

ERP juga harus didukung adanya Emergency Respon Team (ERT) atau Tim Tanggap Darurat yang dibentuk menjadi unit pelaksana utama ERP untuk meminimalisir korban jiwa dan kerugian jika terjadi bencana.

Setiap organisasi perlu mempelajari sistem manajemen ERP sejak dini. Salah satu cara untuk mempelajarinya adalah melalui kegiatan pelatihan dan pembekalan mengenai ERP.

Mengingat pentingnya ERT, Platinum Adisucipto Hotel and Conference Center Yogyakarta, bekerja sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DIY melaksanakan pelatihan Emergency Response Team, Senin (30/1/2023).

Sesi pertama diisi pemberian materi pelatihan dari BPBD DIY. Peserta belajar teknik dasar mengenai Emergency Response Team.

Materi pelatihan diawali dengan manajemen bencana, pemadaman api ringan, materi pengantar pertolongan pertama, materi penanganan luka dan patah tulang, materi pemindahan dan pengangkatan korban serta materi basic life support atau  bantuan hidup dasar.

Kegiatan dilanjutkan dengan simulasi penanganan bencana diawali dengan penyalaan fire alarm sebagai tanda sedang terjadi bencana, dilanjutkan dengan penanganan luka korban, simulasi pemadaman api ringan dan simulasi tanggap darurat gempa bumi.

Acara yang diikuti oleh karyawan Hotel Platinum Adisucipto itu berjalan lancar. Pelatihan ERT dimaksudkan agar karyawan Hotel Platinum Adisucipto mempunyai kemampuan menghadapi situasi darurat sehingga mampu mengurangi risiko korban jiwa dan kerugian yang lebih besar.

“Harapannya dengan mengikuti ERT ini, bisa menciptakan rasa aman bagi seluruh tamu yang menginap di Hotel Platinum Adisucipto,” ujar Dody Wahyu Prahadi, General Manager Platinum Adisucipto. (*)