Ingin Warga Sehat, Komunitas Tionghoa Kutoarjo Bantu Vaksinasi

Ingin Warga Sehat, Komunitas Tionghoa Kutoarjo Bantu Vaksinasi

KORANBERNAS.ID, PURWOREJO -- Pagi hari di Gedung Cempaka, Selasa (7/9/2021), yang terletak di sebelah Klenteng Hok Tik Bio, Jalan Cempaka Nomor 13 Kutoarjo, Kecamatan Kutoarjo, Kabupaten Purworejo, ramai dipadati warga. Warga berbondong-bondong memadati gedung untuk mengikuti vaksinasi Covid-19.

Di tengah keramaian tersebut, kesadaran warga akan protokol kesehatan (prokes) cukup baik. Ini terlihat ketika mereka memakai masker, memasuki area dengan cuci tangan dan tidak berkerumun. Keriuhan warga di gedung Cempaka untuk melakukan vaksinasi yang difasilitasi komunitas tionghoa yang tergabung sebagai pengurus Klenteng Hok Tik Bio.

Ketua Klenteng Hok Tik Bio Kutoarjo, Hartono mengemukakan, pihaknya terbiasa melakukan kegiatan bakti sosial. Ketika Kapolsek Kutoarjo AKP Markotib meminta klenteng untuk menggelar vaksinasi masal pihaknya bersedia.

"Dari awal pandemi Covid-19 kami sudah berbagi dengan masyarakat sekitar. Waktu itu kami membagikan 5.000 masker kepada masyarakat," tutur Ketua Klenteng Hok Tik Bio.

Maka lanjutnya, untuk vaksinasi Covid-19 pihaknya bersedia menyelenggarakan untuk warga.
Hartono dan tim begitu bersemangat mengetahui animo masyarakat cukup besar untuk vaksinasi. Maka dibuat koordinasi dengan tim untuk penjadwalan vaksinasi. Tujuannya agar tidak terjadi kerumunan.

"Awalnya kita berkoordinasi dengan Polsek Kutoarjo dalam menggelar vaksinasi ini, lalu disepakati kami dari pihak klenteng memberikan fasilitas tempat, konsumsi dan akomodasi yang lain," ungkap Hartono saat diwawancara di Klenteng Hok Tik Bio.

Sedangkan, lanjutnya, untuk penyedia vaksin dan tenaga vaksinator dari pihak Polres Purworejo dengan menggunakan jenis vaksin Moderna. Peserta yang telah mendaftar kegiatan vaksinasi sejauh ini telah mencapai 1.170 orang.

"Kami persiapan hanya sepekan, tapi dalam dua hari saja kami menyebar pengumuman di media sosial, sudah banyak sekali yang mendaftar, cepat sekali," sebutnya.

Dari keprihatinan

Vaksinasi ini, ungkapnya, juga digelar atas keprihatinan pihak klenteng melihat banyaknya masyarakat yang terpapar Covid-19. Menurutnya, adanya pandemi yang belum berakhir sangat berpengaruh terhadap perekonomian masyarakat.

"Kita juga ingin membantu ya, di masa pandemi ini kalau misal sakit orang bisa sampai sebulan tidak bisa bekerja mencari nafkah, saya juga sebagai pengusaha toko juga ikut rugi. Jadi beda kalau sudah vaksin, kalau sakit seminggu sudah bisa sembuh," imbuhnya.

Pihaknya berharap, program vaksinasi nasional dipercepat agar kekebalan komunal juga bisa segera tercapai. Sehingga roda perekonomian masyarakat juga bisa kembali berjalan lancar.
Selain vaksinasi ini, tambahnya, pihak klenteng juga sudah sering melakukan kegiatan sosial lainnya. Diantaranya adalah pembagian sembako dan pemberian santunan anak yatim piatu.

"Untuk santunan anak yatim, kami membagikan setiap tanggal 10 di klenteng ini," katanya.

Kapolsek Kutoarjo AKP Markotib mengatakan animo masyarakat cukup besar untuk vaksinasi.

"Peserta yang mendaftar 1.170, tetapi peserta yang tidak mendaftar juga banyak yang datang. Peserta vaksinasi sudah didata dan dijadwal sehingga tidak terjadi kerumunan," jelas Markotib.

Yang menjadi prioritas, lanjut dia adalah peserta yang sudah mendaftar, dan sesuai dengan nomor. Tetapi pihaknya juga melebihkan kuota vaksin untuk cadangan.

"Bagi yang belum mendaftar vaksin bisa datang kembali sore hari. Apabila stok masih ada, warga yang belum mendaftar bisa vaksinasi," imbuhnya. 
Markotib menambahkan sempat terjadi kendala yaitu ada alat printer macet. Mengatasi hal tersebut, pengambilan kartu vaksin bisa dilakukan keesokan hari di Klenteng, agar tidak terjadi kerumunan.

Sementara itu, Tri Puji Astuti (40), warga Senepo Barat Kelurahan / Kecamatan Kutoarjo mengatakan datang vaksin bersama para tetangga ke gedung Cempaka. "Saya melakukan vaksinasi biar sehat," ujarnya singkat.

Ketua Rukun Tetangga (RT) 01/RW 09 Kampung Kliwonan Kelurahan Kutoarjo, Iwan Suyatno mendata terdapat 15 orang warganya yang mengikuti vaksinasi di Klenteng Hok Tik Bio.

"Warga saya sebagian besar sudah melakukan vaksinasi Covid-19 di rumah sakit Palang Biru Kutoarjo," tandasnya. (*)