Hanung Bramantyo Berbagi Pengalaman di Kampus ISI Yogyakarta

Hanung Bramantyo Berbagi Pengalaman di Kampus ISI Yogyakarta

KORANBERNAS.ID, BANTUL – Sutradara film Habibie & Ainun, Hanung Bramantyo, menyempatkan diri datang ke Fakultas Seni Media Rekam Insitut Seni Indonesia (FSMR ISI) Yogyakarta, Selasa (3/3/2020). Di hadapan mahasiswa kampus tersebut dia berbagi pengalaman seputar dunia perfilman.

Public Relation SCTV, Nawang Wulan, menyampaikan kehadiran Hanung sekaligus dalam rangka menyemarakkan event Road To IBOMA (Indonesian Box Office Movie Awards) 2020 yang berlangsung di Aula Auvi SMSR ISI Yogyakarta.

Sebagai rumah bagi perfilman Indonesia, SCTV secara konsisten mendukung serta mengapresiasi film karya anak bangsa lewat berbagai ajang penghargaan. Sebut saja ISFF (Indonesian Short Film Festival), FFB (Festival Film Bandung) maupun IBOMA.

Road To IBOMA 2020 merupakan penjurian terbuka serta Master Class berupa sharing session yang diisi oleh ketujuh juri. Road To IBOMA 2020 berlangsung lima hari dimulai 24 Februari hingga 3 Maret 2020. Acara tersebut diadakan di sejumlah kampus besar di Jakarta maupun Yogyakarta.

“Kali ini di Yogyakarta SCTV secara spesial menghadirkan Ifa Isfansyah sebagai salah seorang Juri IBOMA 2020 dan sutradara ternama Hanung Bramantyo sebagai narasumber,” kata Nawang Wulan.

IBNOMA 2020 adalah ajang penghargaan bergengsi bagi insan perfilman tanah air yang kini memasuki tahun kelima sejak dimulai pada 2016.

Stasiun televisi swasta ternama ini akan menganugerahkan 17 penghargaan untuk 10 film terlaris sepanjang tahun 2019.

“Indonesian Box Office Movie Awards 2020 melibatkan tujuh tokoh yang banyak berkecimpung dan berkontribusi di depan layar maupun belakang layar proses produksi film. Mulai dari produser, sutradara, editor, hingga aktris dan aktor dilibatkan dalam proses penjurian IBOMA 2020,” paparnya.

Mereka adalah Sheila Timothy (produser), Ifa Isfansyah (sutradara & produser), Maudy Koesnaedy (aktris), Andy Phulung (editor), Vino G Bastian (aktor), Benni Setiawan (sutradara) serta Darius Sinathrya (aktor & produser). Ketujuh juri tersebut melakukan penilaian dari sepuluh film box office Indonesia sepanjang tahun 2019.

Road To IBOMA 2020 dimulai dari kampus Institut Kesenian Jakarta (IKJ) pada 24 dan 25 Februari 2020. Kampus ISI Yogyakarta dipilih sebagai penutup rangkaian kegiatan tersebut.

Pada kesempatan itu Ifa Isfansyah bercerita mengenai seluk beluk memproduseri sebuah fim dalam sesi Master Class dengan tema How to Be Director for Film Industry.

Ajang ini juga diisi pemutaran film Habibie & Ainun serta Keluarga Cemara. Road To IBOMA 2020 melibatkan mahasiswa di masing-masing universitas untuk berpartisipasi di dalam proses penjurian secara terbuka.

“Setiap mahasiswa yang berpartisipasi diberikan sertifikat oleh SCTV sebagai bentuk apresiasi,” tandasnya. (sol)