Dukung Bulan Inklusi Keuangan, Bank Sleman Menggelar Program Peduli

Dukung Bulan Inklusi Keuangan, Bank Sleman Menggelar Program Peduli

KORANBERNAS.ID, SLEMAN--Dalam rangka mendukung Bulan Inklusi Keuangan Tahun 2021, Bank Sleman menyelenggarakan kegiatan sosial bertajuk “Bank Sleman Peduli” di Pendopo Parasamya Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Sleman, Jumat (29/10/2021).

Direktur Bank Sleman, Muhammad Sigit menyampaikan, bahwa penyelenggaraan kegiatan ini juga bertujuan untuk memperluas dan mempermudah akses keuangan bagi pelajar dan masyarakat umum.

“Dalam kesempatan ini, terdapat penandatanganan aplikasi pembukaan rekening bagi para penerima bantuan sosial. Selain itu untuk menggiatkan Tabungan Simpel dengan program Satu Rekening Satu Pelajar (KEJAR)) kami secara rutin hadir ke sekolah–sekolah di Sleman,” Jelas Sigit.

Sigit menuturkan, bahwa dalam kegiatan tersebut juga Bank Sleman memberikan sejumlah bantuan yaitu beasiswa kepada 105 pelajar yang berprestasi dan kurang mampu bagi jengjang SD dan SMP, kredit tanpa bunga untuk pelaku UKM dari berbagai sektor ekonomi dengan nominal bantuan sebesar Rp 600 miliar, serta 15 gerobak usaha yang diberikan kepada pelaku UKM yang kurang mampu dan potensial di wilayah Kabupaten Sleman.

Bupati Kustini menyampaikan apresiasinya terhadap penyelenggaraan kegiatan Bank Sleman Peduli. Menurut Kustini kegiatan tersebut merupakan salah satu komitmen PT BPR Bank Sleman untuk membantu dan peduli terhadap pelaksanaan pembangunan di Sleman.

Kustini menyebut Pemkab Sleman terus berupaya memberdayakan ekonomi masyarakatk, agar pendapatan masyarakat meningkat. Upaya tersebut dilakukan dengan mendorong berbagai kegiatan ekonomi produktif yang potensial di masyarakat.

“Salah satu potensi ekonomi di Sleman adalah usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Kepada para pelaku dan pemangku kepentingan terkait dilakukan upaya peningkatan kualitas menajeman usaha, akses terhadap permodalan, inovasi produk usaha, meningkatkan kualitas hasil produk dan perluasan pemasaran,” tutur Kustini. (*)