Bandara JBS Mulai Melayani Penerbangan ke Jakarta dan Surabaya PP

Bandara JBS Mulai Melayani Penerbangan ke Jakarta dan Surabaya PP

KORANBERNAS.ID, PURBALINGGA--Bandara Jenderal Besar Soedirman (JBS) atau Bandara Soedirman di Kompleks Pangkalan TNI Angkatan Udara di Desa Wirasaba, Kecamatan Bukateja Purbalingga, mulai melayani penerbangan komersial pada Kamis (3/6/2021). Citilink siap melayani penumpang dengan rute Purbalingga-Jakarta (PP) dan Purbalingga Surabaya (PP).

“Pengaktifan operasionalisasi akan dilaksanakan Selasa (1/6/2021). Jumat (28/5/2021) juga sudah dilaksanakan simulasi pemberangkatan. Penerbangan komersial akan dilaksanakan Kamis (3/6/2021). Jadi semuanya sudah siap. Insya Allah akan berjalan lancar,” kata Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi yang akrab dipanggil Tiwi saat meninjau kesiapan Bandara JBS, Minggu (30/5/2021).

Bupati Tiwi berharap, keberadaan bandara ini bisa menambah geliat perekonomian di Jateng bagian barat selatan, khususnya Purbalingga dan wilayah sekitarnya.

Sementara itu Kepala Kantor PT Citilink Indonesia Purbalingga, Muhamad Mulyanudin dalam kesempatan yang sama menyampaikan, persiapan menjelang penerbangan komersial perdana sudah sesuai dengan jadwal yang diajukan ke PT Angkasa Pura (Persero) II Bandara JBS dan Pangkalan TNI AU (Lanud) JBS.

Mulyanudin sangat optimis peluang pasar rute domestik dari dan menuju Bandara JBS. Hal ini terlihat dari penjualan tiket untuk penerbangan komersial perdana tanggal 3 Juni 2021 dari Halim Perdana Kusuma Jakarta ke Purbalingga pulang pergi.

“Tiket dari Halim ke JBS sudah terjual 28 tiket. Dan sebaliknya dari JBS ke Halim 27 tiket. Jumlah ini sudah hampir 50 persen dari kapasitas. Kami yakin, ke depan penerbangan domestik ini akan bagus pasarnya,” ujar Mulyanudin.

Mulyanudin mengungkapkan, rute penerbangan Purbalingga-Jakarta Halim Perdana Kusuma dan Purbalingga-Surabaya dilayani dua kali dalam sepekan, yakni Kamis dan Sabtu. Rute Surabaya-Purbalingga pukul 09.30-11.05 WIB, kemudian Purbalingga-Surabaya pukul 13.40-14.50 WIB. Sednagkan rute Purbalingga-Jakarta pukul 11.50-13.10 WIB dan Jakarta-Purbalingga pukul 13.40-14.50 WIB.

Kisaran harga tiket dari Purbalingga pada rate Rp 450 ribuan, sedang dari Surabaya atau Jakarta pada kisaran Rp 510 ribuan.

“Apabila animo pasar tinggi, tidak menutup kemungkinan frekuensi penerbangan akan ditambah, tidak hanya pada hari Kamis dan Sabtu,” ujar Muhamad Mulyanudin.

Terpisah Vice President Operation Planning Control & Support Citilink, Joko Suprapto mengatakan, Citilink pada tahun 2021 ini akan melakukan penambahan 5 pesawat ATR 72-600 guna mengoptimalkan pangsa pasar rute penerbangan domestik. Anak usaha PT Garuda Indonesia ini, sebelumnya telah memiliki 7 unit pesawat ATR 72-600.

“Citilink memang didorong untuk mengoptimalisasikan pangsa pasar rute penerbangan domestik. Fokus tersebut akan didukung penuh oleh tambahan sebanyak 5 feeder pesawat ATR 72-600 pada tahun 2021 ini,” ujarnya. (*)