Ambar Parama Putra Terpilih Jadi Ketua Orari DIY Periode 2022 - 2027

Ambar Parama Putra Terpilih Jadi Ketua Orari DIY Periode 2022 - 2027

KORANBERNAS.ID, SLEMAN -- Ambar Parama Putra yang sebelumnya menjabat Ketua Orari Lokal Kulonprogo terpilih sebagai Ketua Orari Daerah (Orda) DIY pada Musyawarah Daerah (Musda) Orda yang diselenggarakan di Hotel @K, Kaliurang, Sleman, Minggu (13/3/2022) petang.

Agenda sidang Musda Orda DIY yang dihadiri 50 peserta yang terdiri dari utusan Orlok 5 kabupaten kota, Orda, peninjau maupun tamu undangan dari Orda tetangga yakni Orda Jateng maupun Jatim.

Ketua Panitia Musda VIII Orari, Puji Gunawan Wibisono (YC2WIP), mengatakan kegiatan ini diikuti 50 peserta dari wilayah Kota/Kabupaten di DIY dengan menggunakan prokes ketat.

"Untuk calon ketua Orda, dalam sidang pleno melalui proses penjaringan. Nantinya dari masing-masing lokal akan mengusulkan nama, siapa yang kira-kira tepat untuk menjadi figur ketua. Nah lantas kemudian akan ditentukan melalui sidang. Jadi dari awal memang belum ada (calon),"kata Puji.

Puji menambahkan, pimpinan sidang di pegang oleh Agung Sulistyono, dibantu dua anggota lainnya.

“Dalam pemilihan tersebut, secara musyawarah mufakat menetapkan R Ambar Parama Putra menjadi Ketua Orda DIY 2022-2027,” imbuh Puji.

Ketua Orari Pusat, Donny Imam Priambodo, dalam pengarahannya mengajak kepada Ketua Orda DIY yang baru agar merangkul semua pihak untuk bersinergi dalam membesarkan Orari, khususnya di Wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta.

“Saat ini adalah momentum yang tepat untuk konsolidasi terhadap semua Orari Lokal (Orlok) se-DIY agar bisa diakomodir untuk bersinergi bersama-sama membesarkan Orari tercinta ini,” terang Donny.

Ketua Orda DIY, Ambar Parama Putra, dalam pidato perdananya menyapaikan terima kasih kepada semua pihak atas lancarnya acara Musda. Apresiasi yang tinggi khususnya kepada Orlok Sleman yang telah menjadi tuan rumah yang baik hingga kegiatan ini terbilang sukses.

“Saya berharap baik unsur senior dan anggota baru dapat berkolaborasi dengan baik untuk memajukan Orari tercinta ini. Harmonisasi antara kedua unsur ini kiranya perlu dilakukan agar Orari juga dapat diterima di kalangan milineal agar mempunyai ketertarikan terhadap pengetahuan teknik radio amatir,“ ujarnya.

Mengakhiri sambutannya, Ambar Parama Putra secara terbuka mengajak semua unsur Orari Lokal se-DIY agar bergandeng tangan untuk memajukan Orari Daerah DIY.

“Mari bergerak bersama Orari agar kita senantiasa mentaati Kode Etik Amatir Radio untuk ikut bersinergi dengan pemerintah dalam hal darurat kemanusiaan maupun kebencanaan,” ujarnya. (*)