Warga Harus Bersatu Lawan Corona

Warga Harus Bersatu Lawan Corona

KORANBERNAS.ID, BANTUL--Ketua TP PKK Bantul HJ Erna Kusmawati Suharsono melakukan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) di wilayah Lebahrubuh, Desa Selopamioro, Kecamatan Imogiri Bantul, Rabu (22/4/2020) siang. Kegiatan tersebut diikuti tokoh masyarakat H Totok Sudarto M.Pd dan Ny Iriani Totok Sudarto, Ketua Relawan Suharsono-Totok atau “Noto”, Arif Iskandar dan para relawan.

Kegiatan yang dilakukan, berupa penyemprotan masjid dan sarana umum, pemberian disinfektan, sabun tangan dan jadwal ramadan kepada takmir masjid. Juga pemberian sembako, termasuk telur yang diterima Dukuh Lemahrubuh, Widodo Nur Widiantoro untuk peningkatan gizi warga.

“Mari kita bersama-sama, kompak, bersatu padu untuk memutus mata rantai penyebaran Virus Corona atau Covid-19,”kata Ny Erna Kusmawati.

Caranya dengan mematuhi segala anjuran pemerintah, menggunakan masker saat keluar rumah, di tempat publik dan bertemu orang, menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), mencuci tangan menggunakan sabun usai beraktifitas, menjaga jarak serta tidak berkerumun.

“Mari kita juga menjaga imun tubuh kita dengan asupan makanan dan gizi yang cukup. Juga beristirahat cukup,”katanya.

Totok Sudarto berharap wabah ini segera berlalu, sehingga warga bisa kembali beraktifitas dengan normal.

“Maka salah satu ikhtiar kita adalah penyemprotan disinfektan di beberapa tempat. Hari ini merupakan penyemprotan disinfektan terakhir sebelum Bulan Ramadan setelah sebelumnya kami melakukan kegiatan yang sama di beberapa wilayah,”katanya.

Saat Ramadan nanti, rencananya mereka akan membagi takjil di jalan untuk berbuka puasa. “Tentu kami berharap apa yang kami lakukan bisa membantu masyarakat Bantul,” harapnya. (SM)