Untoro Hariadi Naik Andong Mendaftar Calon Bupati ke Partai Golkar

Saya menerima mandat dari berbagai elemen dan tokoh masyarakat yang datang ke rumah saya.

Untoro Hariadi Naik Andong Mendaftar Calon Bupati ke Partai Golkar
Untoro Hariadi naik andong mendaftar ke DPD Partai Golkar Bantul menjadi bakal calon bupati. (istimewa)

KORANBERNAS.ID, BANTUL -- Seorang dosen Dr Untoro Hariadi mendaftar sebagai bakal calon bupati ke DPD Partai Golkar Kabupaten Bantul pdaa hari terakhir pendaftaran, Rabu (24/4/2024).

Untoro naik andong berangkat dari rumahnya di Nogosari Kalurahan Trirenggo Bantul ke Kantor DPD Golkar Jalan A Yani Nyangkringan Kota Bantul yang berjarak sekitar tiga kilometer.

Untoro tampak mengenakan busana Jawa motif bunga kecil-kecil dengan paduan kuning-hitam, mengenakan blangkon dan jarit.

Puluhan pendukungnya tergabung dalam Aliansi Sedulur Untoro mengantarnya. Mereka juga kompak mengenakan busana Jawa. Saat menyerahkan berkas Untoro didampingi Koordinator Aliansi Sedulur Untoro, Zahrowi.

Berkas pendaftaran diterima Sekretaris Tim Penjaringan, Widodo, didampingi Wakil Ketua Bidang Hukum dan HAM DPD Partai Golkar Bantul, M Arifin Joko W SH.

Untoro Hariadi menyerahkan berkas pendaftaran. (istimewa)

"Saya menerima mandat dari berbagai elemen dan tokoh masyarakat yang datang ke rumah saya beberapa waktu lalu untuk meminta saya maju menjadi bakal calon bupati Kabupaten Bantul pilkada 2024,” ujarnya.

“Dan hari ini saya menempuh prosedur formal dengan mendaftar ke DPD Partai Golkar Kabupaten Bantul. Saya konsisten bahwa pemimpin itu dilahirkan dari warga masyarakat, setelah mereka hadir di rumah saya selanjutnya saya juga akan sowan kepada masyarakat di berbagai wilayah di Kabupaten Bantul," tambahnya.

Dia mengatakan selain dukungan dari masyarakat, yang harus dipersiapkan untuk maju pilkada 27 November 2024 adalah dukungan dari partai politik yang akan mengusungnya.

Untoro menyatakan telah melakukan berbagai komunikasi dengan beberapa partai politik di Kabupaten Bantul. (*)