UIN Sunan Kalijaga Meluncurkan Pusat Studi Masyarakat Desa dan Kawasan
Alumni adalah bagian penting dalam menjaga NKRI. Alumni sudah berkiprah di mana-mana.
KORANBERNAS.ID, SLEMAN -- Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora (FISHUM) Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta sukses menggelar acara Seminar Kebangsaan dan Temu Alumni (reuni lintas generasi) di Asram EduPark Sleman, Jumat (21/6/2024) sore hingga malam.
Dalam kegiatan itu diluncurkan Pusat Studi Masyarakat Desa dan Kawasan (Pusmadek) serta Jurnal Alumni yaitu Jurnal Humanitas.
Acara juga diisi dengan inaugurasi yang menampilkan Evan Los, GabyRap&Mawot dan Vira Choliq, yang sukses menghibur dan menambah kemeriahan suasana. Turut hadir Sekum IKA Suka, Abdur Rozaki, yang memberikan motivasi berharga bagi seluruh peserta.
Rektor UIN Sunan Kalijaga Prof Al Makin berharap acara ini menjadi momentum berharga mempererat hubungan antar-alumni dan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat.
Temu alumni FISHUM UIN Sunan Kalijaga. (istimewa)
Alumni, lanjut rektor, memiliki peran penting sebagai kekuatan kunci bagi kampus. "Alumni merupakan kekuatan kunci bagi kampus karena kiprah mereka yang senantiasa membangun negeri ini, dalam momen ini yang penting adalah happy,” ujar Al Makin.
Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora, Dr Mochamad Sodik, menyampaikan harapannya alumni FISHUM memberikan kontribusi di tengah-tengah masyarakat.
"Alumni adalah bagian penting dalam menjaga NKRI. Alumni sudah berkiprah di mana-mana. Saya berharap, para alumni dapat semakin berperan aktif dalam berbagai aspek kehidupan bermasyarakat," kata dia.
Sedangkan Achmad Zuhri selaku Ketua Panitia sekaligus Ketua Harian Alumni terpilih menegaskan kegiatan itu bukan hanya sekedar ajang temu kangen.
Malam Inaugurasi alumni FISHUM UIN Sunan Kalijaga. (istimewa)
"Kita juga meluncurkan Pusat Studi Masyarakat Desa dan Kawasan (Pusmadek) serta Jurnal Alumni yaitu Jurnal Humanitas. Diharapkan dapat menjadi wadah bagi para alumni untuk terus berkarya dan berkontribusi dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan masyarakat," katanya.
UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta merupakan salah satu universitas Islam terkemuka di Indonesia yang berkomitmen mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi serta keislaman yang berwawasan kebangsaan. (*)