Tak Perlu Malu jadi Petani
KORANBERNAS.ID -- Petani seringkali dianggap sebagai profesi yang tidak menarik. Sehingga pekerjaan ini tidak banyak dilirik.
Padahal petani merupakan salah satu profesi yang sangat penting dalam mata rantai ketahanan pangan. Tanpa adanya petani, ketersediaan pangan kita tidak ada yang menyuplai.
"Karenanya jangan malu jadi petani," ujar salah satu fasilitator dalam Bimbingan Teknis (bimtek) Penumbuhan dan Penguatan yang digelar Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta Magelang (Polbangtan Yo-Ma), Adang Kadarusman,SP.,MP. saat membimbing para peserta bimtek di Kulonprogo.
Bimtek berlangsung selama dua hari pada 8-9 Oktober 2019. Kegiatan ini akan diitindaklanjuti dengan pembentukan kelompok usaha dan penyusunan rencana usaha. Para peserta akan diberikan dana stimulan dalam rangka proses pembelajaran bisnis bidang pertanian dengan fokus pada komoditas pangan dan hortikultura.
Adang mengatakan bahwa sudah tidak saatnya lagi untuk malu mengaku diri sebagai petani
”Sejatinya kesuksesan dibidang pertanian itu tergantung bagaimana kita sekarang berani mengatakan saya ini petani atau tidak,” paparnya. Asessor dan penyuluh dengan kelas suvervisor ini ini menambahkan, kepercayaan diri jadi modal dasar menjadi pribadi yang sukses. Sebab tidak mungkin akan menjadi seorang yang berhasil menjadi petani milenial sukses jika mengaku diri petani saja ragu-ragu bahkan malu.
"Jika itu yang terjadi saya yakin anda tidak akan berkembang," ungkap Adang.
Bimtek kali ini diharapkan dapat meningkatkan pertumbuhan dan penguatan petani milenial. Sebagai bagian dari program pemerintah kegiatan ini digelar dalam upaya membangkitkan minat para pemuda untuk menggeluti bisnis di bidang pertanian.
"Diharapkan bisa mencapai targetnya di wilayah Kabupaten Kulonprogo,” tandasnya.
Sementara Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kulonprogo sangat mendukung dan menyambut baik program ini. Dia berharap agar kerjasama dengan POLBANGTAN terkait program-program pemerintah dalam upaya penumbuhan kapasitas sumberdaya manusia pertanian terus berlanjut.(*/yve)