Pemkab Bagikan 9 Mobil Dinas, Tapi Masih Belum Cukup

Pemkab Bagikan 9 Mobil Dinas, Tapi Masih Belum Cukup

KORANBERNAS.ID—Pemerintah Kabupaten Sleman menyerahkan 9 unit kendaraan dinas kepada pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sleman, Polres Sleman dan Yonif 403 Wirasada Pratista.

Penyerahan dilakukan oleh Bupati Sleman, Sri Purnomo di Pendopo Rumah Dinas Bupati Sleman, Jumat (1/11/2019).

Bupati menyampaikan bahwa pemenuhan sarana kerja kendaraan dinas tahun anggaran 2019 ini bertujuan untuk memenuhi sarana penunjang pelaksanaan penyelenggaraan Pemeritah Kabupaten Sleman di berbagai bidang.

“Diharapkan dapat mendukung jajaran pimpinan OPD dalam menjalankan tugas-tugas,” katanya.

Sementara kendaraan dinas yang diserahkan kepada Polres Sleman dan Yonif 403 Wirasada Pratista merupakan kendaraan pinjam pakai untuk membantu tugas-tugas Pemerintah Kabupaten Sleman terhadap keamanan wilayah.

Kepala Bidang Aset Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Sleman, Widodo, menambahkan, pengadaan kendaraan dinas belum seluruhnya diserahkan.

Ia menyebut dalam tahun anggaran 2019, Pemerintah Kabupaten Sleman masih mempersiapkan beberapa kendaraan dinas bagi sejumlah instansi.

“Di tahun 2019 ini masih ada beberapa kendaraan dinas yang masih dalam proses pengadaan seperti truk sampah, truk tanki air, pemadam kebakaran, kendaraan tangga, dan sejumlah kendaraan roda dua untuk mendukung operasional OPD,” jelasnya.

Beberapa kendaraan dinas tersebut, menurut Widodo akan segera diserehkan dalam waktu dekat sesuai kebutuhan masing–masing OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sleman. (SM)