Mifans Jogja Jajal Xiaomi 13T, Ini Keunggulan Fitur Kamera Leica

Xiaomi 13T sebagai smartphone pertama xiaomi Indonesia yang memiliki pengalaman fotografi otentik Leica.

Mifans Jogja Jajal Xiaomi 13T, Ini Keunggulan Fitur Kamera Leica
Workshop pengenalan Xiaomi 13T di Xiaomi Store Jogja City Mall Yogyakarta. (muhammad zukhronnee ms/koranbernas.id)

KORANBERNAS.ID, SLEMAN - Xiaomi Indonesia mengajak Mifans (sebutan untuk penggemar produk Xiaomi) untuk mengenal lebih dekat rilisan smartphone baru kerjasama Xiaomi dengan Leica yaitu Xiaomi 13T yang resmi dijual di Indonesia. Kegiatan ini dilaksanakan secara eksklusif bagi Mifans selama 2 hari di Mi Store Jogja City Mall (JCM) Yogyakarta pada 21 dan 22 Oktober 2023.

Isna Sekar selaku Trainer Xiaomi Indonesia seluruh area Jogja memperkenalkan Xiaomi 13T sebagai smartphone pertama xiaomi Indonesia yang memiliki pengalaman fotografi otentik Leica.

"Xiaomi 13T adalah hasil kerjasama antara Xiaomi dan Leica, dua merek ini berbagi visi untuk menciptakan produk berkualitas tinggi dengan teknologi inovatif," paparnya Minggu (22/10/2023).

Xiaomi 13T dilengkapi dengan kamera foto Leica kelas profesional, yang dapat menghasilkan foto dengan warna yang kaya, resolusi ultra-tinggi, dan rendering yang luar biasa.

Pengguna dapat menikmati mode-mode foto unik seperti Leica Authentic Look, Leica Vibrant Look, dan Leica Natural, yang dibuat khusus oleh pakar imaging Leica untuk memberikan nuansa estetik dan alami pada foto.

Mode bokeh yang diusung Xiaomi 13T pun berbeda, mode foto ini adalah fitur yang memungkinkan Anda mengambil foto dengan latar belakang yang buram dan subjek yang tajam.

"Di Xiaomi 13T menggunakan kamera telefoto 50 MP (f/1.9) untuk menciptakan efek bokeh alami dan menangkap detail wajah atau objek. Kita juga dapat menyesuaikan tingkat keburaman dan titik fokus setelah mengambil foto," imbuhnya.

Selain itu, Xiaomi 13T juga memiliki fitur-fitur unggulan lainnya, seperti layar CrystalRes AMOLED 6,67 inci dengan resolusi 1080 x 2400 piksel dan rasio aspek 20:9 dengan refresh rate 144 Hz, chipset Mediatek Dimensity 8200 Ultra, baterai besar 5000mAh dengan pengisian daya turbo 67W, dan kulit vegan Xiaomi BioComfort yang nyaman dan ramah lingkungan.

Sementara Staf Mi Store JCM, Aldi Mardani menambahkan bahwa kolaborasi Xiaomi 13T dan Leica tidak hanya sekadar smartphone biasa, tetapi juga sebuah perangkat pintar yang dapat berinteraksi dengan perangkat Xiaomi lainnya. Xiaomi 13T mendukung fitur Mi Share Screen yang memungkinkan pengguna memproyeksikan layar ponsel Xiaomi 13T ke layar tablet Xiaomi Pad 6.

"Kita bisa mentransfer file hanya dengan sentuhan jari, yaitu dengan drag and drop file tersebut dari kedua tampilan di layar. Sayangnya teknologi ini baru tersedia untuk Xiaomi pad 6, bukan di generasi sebelumnya," terangnya.

Mi Store JCM sejak Xiaomi 13T resmi diluncurkan pada 6 Oktober 2023 hingga hari ini telah berhasil menjual sebanyak 35 unit, dari ketiga varian warna, Aldi menyebut warna biru paling banyak dibeli oleh pelanggan.

"Kalau untuk seluruh Mi Store Jogja telah berhasil menjual sebanyak 120 unit," tandasnya.

Bagi Mifans yang tertarik untuk mengenal lebih dekat Xiaomi 13T, jangan lewatkan workshop eksklusif yang akan diselenggarakan di Mi Store Pakuwon, Yogyakarta pada 28 dan 29 Oktober 2023.(*)