Konsep Perayaan Natal dan Tahun Baru di Hyatt Regency Yogyakarta Unik

Merasakan perjalanan ke berbagai budaya dunia, tanpa meninggalkan kenyamanan Yogyakarta.

Konsep Perayaan Natal dan Tahun Baru di Hyatt Regency Yogyakarta Unik
Kemeriahan Natal di Hyatt Regency Yogyakarta dengan paduan suara anak-anak. (muhammad zukhronnee muslim/koranbernas.id)

KORANBERNAS.ID, SLEMAN -- Hyatt Regency Yogyakarta kembali menawarkan pengalaman liburan akhir tahun yang tak terlupakan melalui rangkaian acara Natal dan Tahun Baru yang mengusung tema unik. Tahun ini, perayaan malam pergantian tahun dikemas dengan konsep The Great Midnight Expedition, berupa petualangan kuliner lintas budaya dan hiburan spektakuler.

Menurut Rasya Ardannary selaku Marketing Communication Manager Hyatt Regency Yogyakarta, tema ini dirancang untuk memberikan pengalaman yang imersif bagi tamu.

"Kami ingin tamu kami tidak hanya menikmati makanan dan hiburan, tetapi juga merasakan perjalanan menyeluruh ke berbagai budaya dunia, tanpa meninggalkan kenyamanan Yogyakarta," ujarnya, Rabu (4/12/2024).

Liburan dimulai dengan kemeriahan Natal melalui tiga acara utama. Pada 24 Desember, Hyatt Regency Yogyakarta menggelar Christmas Eve Dinner yang menyajikan buffet klasik dengan hidangan unggulan seperti roasted tom turkey, baked honey-glazed ham, seafood paella dan berbagai dessert istimewa.

Door prize menarik

Acara ini, lanjut Rasya, juga dimeriahkan oleh Santa Claus, paduan suara anak-anak, serta door prize menarik. Christmas Eve Dinner ini dapat dinikmati dengan harga Rp 388 ribu net per orang.

Pada 25 Desember siang, para tamu dapat mengikuti Christmas Brunch yang menawarkan menu istimewa seperti roasted beef striploin, sushi dan pasta dengan cheese wheel.

Brunch ini dilengkapi berbagai aktivitas resor seperti bermain di kolam renang dengan water slide, tarzan swing, serta permainan tradisional seperti gebuk bantal. Christmas Brunch tersedia dengan harga Rp 328 ribu net per orang.

Pada malam harinya, perayaan Natal dilanjutkan dengan Christmas Dinner yang menyajikan perpaduan hidangan Asia dan Western, seperti roasted lamb rack, pizza sourdough, sushi dan tacos.

Lebih meriah

Acara ini juga dimeriahkan live music untuk menciptakan suasana yang lebih meriah. Christmas Dinner dapat dinikmati dengan harga Rp 328 ribu net per orang.

Puncak kemeriahan akhir tahun di Hyatt Regency Yogyakarta akan berlangsung 31 Desember dengan mengusung tema lintas budaya. Rasya Ardannary menjelaskan malam Tahun Baru ini disajikan lebih dari 300 menu premium yang terbagi dalam dua tema besar.

Tema pertama, Journey to Silk Road, berlangsung di Kemangi Bistro dan menyajikan hidangan khas Asia seperti Peking Duck, Turkish Pizza, Mongolian BBQ, dan Jjamppong. Tema kedua Lost in America berlangsung di Bogey’s Teras, dengan cita rasa khas Amerika seperti Peruvian Seafood Ceviche, Texas Ribs, hingga Chicken Enchiladas.

Setelah menikmati petualangan kuliner, tamu dapat melanjutkan malam Tahun Baru ke Merapi Garden yang disulap menjadi hutan hujan tropis bertema Explore the Emerald of Equator.

Hiburan tradisional

Pada area ini, pengunjung disuguhi hiburan tradisional Indonesia, live music serta pelepasan lampion yang menandai harapan untuk tahun baru. Acara puncak ditutup dengan pesta kembang api megah untuk menyambut tahun 2025. Semua rangkaian acara malam Tahun Baru ini dapat dinikmati dengan harga Rp 588 ribu net per orang.

Selain acara akhir tahun yang istimewa, Hyatt Regency Yogyakarta juga menawarkan berbagai fasilitas resor premium di atas lahan seluas 22 hektar. Tamu dapat menikmati lapangan golf yang asri, jogging track, hingga kolam renang dengan water slide sepanjang 70 meter. "Kami ingin menciptakan momen terbaik bagi keluarga yang ingin menikmati liburan akhir tahun," kata Rasya.

Dengan rangkaian program yang menarik dan konsep yang unik, Hyatt Regency Yogyakarta mengajak para tamu merayakan Natal dan Tahun Baru dengan cara yang penuh kesan dan kebahagiaan. (*)