Hati-hati Pilih Isian Ban Motor, Nitrogen Membuat Lebih Stabil
KORANBERNAS.ID,YOGYAKARTA-- Salah satu komponen pada motor ataupun mobil yang sangat penting adalah ban kendaraan. Tanpa adanya komponen tersebut kendaraan tidak akan dapat berjalan. Layaknya manusia, ban kendaraan juga tidak selamanya sehat.
Kendala yang ada pada komponen tersebut biasanya adalah kempes ataupun bocor. Solusi yang dapat digunakan adalah dengan mengisi ban kendaraan menggunakan gas nitrogen. Kenapa Nitrogen? Berikut manfaat dan fakta tentang nitrogen yang perlu diketahui.
Perubahan suhu dapat mempengaruhi tekanan angin yang dapat berubah dengan sendirinya sewaktu-waktu. Ban yang diisi dengan angin biasa cenderung mudah kempes atau bahkan meletus.
Nitrogen termasuk unsur yang tidak mudah terpengaruh oleh perubahan kondisi lingkungan di sekitarnya. Karena sifatnya yang stabil, memompa dengan gas nitrogen membuat tekanan ban kendaraan menjadi lebih stabil. Dengan demikian dapat meminimalisir terjadinya kempes pada ban.
“Sedangkan, dengan mengisi ban dengan gas nitrogen pengendara dapat mencegah terjadinya hal tersebut,” ujar Hurin Rafiqa selaku Business Development Specialist Widya Robotics dalam keterangan tertulisnya, Kamis (7/7/2022).
Menurut Hurin, negara tropis seperti Indonesia cenderung panas. Hal tersebut dapat menyebabkan tekanan udara pada ban kendaraan yang digunakan menjadi menurun jika diisi dengan angin biasa. Oleh karena itu, diperlukan gas nitrogen karena tekanan udaranya yang stabil untuk membuat ban kendaraan menjadi lebih awet dan tahan lama.
Ukuran dan bentuk ban kendaraan yang lebih terjaga dapat membuat tarikan gas menjadi lebih ringan. Molekul nitrogen yang padat, besar, dan mudah mengisi ruang, membuat bentuk ban kendaraan berada dalam keadaan maksimal ketika digunakan.
Fitur pengisian nitrogen yang lebih aman daripada angin biasa, seperti pengisian ban yang tidak terlalu keras dapat membuat tarikan gas menjadi lebih ringan. Sebab penggunaan angin biasa terkadang membuat bagian dalam velg menjadi berkarat karena masih mengandung air.
“Sedangkan, nitrogen yang memiliki kandungan 95 persen nitrogen dan lima persen oksigen. Hal tersebut dapat memberikan jaminan bahwa komponen kendaraan lain yaitu velg tidak akan mudah berkarat,” jelasnya.
Bagi pengguna nitrogen,MyNitro menawarkan kemurnian nitrogen yang tinggi. Bekerjasama dengan Samator, MyNitro menjamin kadar kemurnian nitrogen yang tinggi yaitu mencapai ami 99,9 persen.
Selain kadar nitrogen tinggi, MyNitro juga dilengkapi dengan layanan terpusat pom nitrogen dengan tambal ban.
Terdapat operator yang siap sedia membantu dalam pengisian ban maupun tambal ban. Bagi pengendara yang ingin mengisi ban sendiri atau secara self service, jangan khawatir karena cara penggunaannya cukup mudah.
Pengendara memilih terlebih dahulu jenis kendaraan yang akan diisi nitrogen, lalu memilih jenis layanannya apakah akan mengisi nitrogen atau tambal ban. Input berapa jumlah ban yang akan diproses dan lakukan pembayaran secara cashless.
Dengan menggunakan sistem pembayaran cashless yang memudahkan masyarakat dalam bertransaksi dan MyNitro dapat selalu digunakan setiap saat hingga 24 jam. Produk ini telah terhubung dengan beberapa layanan dompet digital Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS). Bagi pengendara yang belum biasa menggunakan uang elektronik juga tidak perlu khawatir karena tersedia pula alternatif pembayaran cash.
Saat ini sudah terdapat 31 outlet yang tersebar di beberapa kota di Indonesia, seperti Bandara Internasional Soekarno Hatta Cengkareng Tangerang, dan beberapa SPBU di Lampung, Batang, Banten, Balikpapan, Sragen, Gresik, Palembang, serta Pontianak.
“Bagi pengendara yang belum bisa menggunakan cashless tidak perlu khawatir karena akan tetap disediakan sistem pembayaran secara cash atau manual. Tahun ini target kami adalah mengusahakan secara eksponensial untuk pengembangan dan pengenalan MyNitro kepada masyarakat, jumlahnya belum bisa dipastikan jelas tetapi kami memiliki target untuk deploy paling tidak 2 outlet per bulan,” imbuhnya.(*)