DWP Klaten Menggelar Tes IVA dan Pemeriksaan Sadanis Gratis

Kegiatan tersebut kerja sama DWP Klaten dengan Dinas Kesehatan dan RSUD Bagas Waras.

DWP Klaten Menggelar Tes IVA dan Pemeriksaan Sadanis Gratis
Pemeriksaan IVA dan Sadanis gratis di RSUD Bagas Waras Klaten, Selasa (28/11/2023). (masal gurusinga/koranbernas.id)

KORANBERNAS.ID, KLATEN -- Memperingati HUT ke-24 Dharma Wanita Persatuan (DWP) dan Hari Kesehatan Nasional ke-59 tahun 2023, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Klaten mengadakan Pemeriksaan Payudara Klinis (Sadanis) dan tes IVA (Inspeksi Visual Asetat) .

Pemeriksaan yang digelar di RSUD Bagas Waras Klaten, Selasa (28/11/2023) tersebut, guna mendeteksi dini kanker serviks dan payudara secara gratis.

Ketua DWP Kabupaten Klaten, Efi Jajang Prihono, mengatakan kegiatan tersebut kerja sama DWP Klaten dengan Dinas Kesehatan dan RSUD Bagas Waras.

"Peserta yang mengikuti pemeriksaan terdiri dari ASN putri dan anggota DWP dari Badan, Dinas dan instansi vertikal. Sedangkan anggota DWP di 26 kecamatan akan dilaksanakan juga mulai hari ini (Selasa 28/11/2023) hingga 10 Desember di puskesmas wilayah masing-masing," kata Efi.

ARTIKEL LAINNYA: Bawa UMKM Mendunia, BCA Dampingi Ekspor Perdana Wastraloka ke Tiongkok

Dia berharap, melalui kegiatan tersebut anggota DWP maupun pengurus DWP semuanya terbebas dari penyakit kanker leher rahim.

Bupati Klaten Sri Mulyani yang hadir langsung dalam acara tersebut berharap hasil dari pemeriksaan itu semuanya sehat dan bisa mendampingi suaminya. (*)