DPRD DIY Imbau Masyarakat Sambut Wisatawan dengan Ramah

DPRD DIY Imbau Masyarakat Sambut Wisatawan dengan Ramah

KORANBERNAS.ID, YOGYAKARTA – Wakil Ketua DPRD DIY Huda Tri Yudiana berharap Pemda DIY bersama masyarakat memanfaatkan libur lebaran Idul Fitri 1443 H sebagai  momentum bangkitnya pariwisat, setelah dua tahun terpukul akibat pandemi. Inilah saatnya menyambut wisatawan dengan ramah.

“Wisatawan membeludak. Mereka sangat antusias ke Yogyakarta. Saya sangat bahagia. Kita sambut dengan senang hati,” ujarnya kepada wartawan, Rabu (4/4/2022), di DPRD DIY.

Menurut Huda, wisata merupakan sumber ekonomi bagi DIY. Warga di provinsi ini hampir 68 persennya tergantung pada sumber kehidupan dari sektor wisata dan kampus (pendidikan).

Nah, ketika wisatawan antusias datang ke Yogykarta kami sangat senang. Harapan kami tidak terjadi lagi penularan Covid dan sekarang sudah landai,” kata dia.

Baginya, momentum seperti itu harus dimanfaatkan oleh Pemda DIY untuk memperbaiki perangkat wisata yang rusak gara-gara pandemi. “Banyak sekali obyek dan destinasi terpaksa off. Sekarang desa wisata hidup kembali, pelan-pelan,” tambahnya.

Huda juga berharap wisatawan menikmati Yogyakarta dengan tertib. “Saya lihat Malioboro macetnya luar biasa. Mau masuk Malioboro susah. Malioboro itu bagus, silakan datang ke sini, tempat lain juga banyak yang bagus,” ujarnya sambil berpromosi.

Pada bagian lain ditanya soal tuduhan di sosial media (sosmed) dirinya memfasilitasi HTI, Huda merasakan dirinya difitnah. Dia menegaskan jangan sampai Yogyakarta yang sudah dalam kondisi baik digoreng dengan isu-isu yang justru tidak merekatkan antar-anak bangsa.

“Jangan membuat isu yang tidak betul. Kalau nggak ada  faktanya jangan menyampaikan seperti itu. Saya sudah cermati dokumentasi aksi. Saya sendiri tidak tahu acara tersebut. Saya prihatin kenapa ada kata-kata intoleran dan sebagainya padahal ternyata Jogja sangat toleran. Kejadiannya nggak ada, kemudian itu diembuskan, dibesar-besarkan. Itu kurang baik bagi Yogyakarta,” jelasnya.

Seperti diketahui, Wakil Ketua DPRD DIY Huda Tri Yudiana melalui penasihat hukumnya, Kunto Wisnu Aji SH MH, melayangkan somasi ke sejumlah pemilik akun sosmed yang menuduh dirinya memfasilitasi pertemuan dengan HTI. (*)