Dorong Anak Muda Menggali Hobi, AXIS Dukung Even E Sport

Dorong Anak Muda Menggali Hobi, AXIS Dukung Even E Sport
Remaja asik bermain game pada event turnamen e sport di Sleman. (warjono/koranbernas.id)

KORANBERNAS.ID, SLEMAN--Sebagai operator selular, AXIS berkepentingan untuk ikut mendukung pengembangan potensi dari masyarakat. Tidak terkecuali anak muda atau kaum milenial.

Pun bagi mereka yang pehobi games atau disebut gamers. Meski sebagian masyarakat masih memandang sebelah mata, nyatanya skill bermain games makin mendapat oengakuan dan tempat tersendiri di industri.

"Kami sudah pasti sangat senang dapat ambil bagian dalam upaya mendorong dan optimalisasi anak-anak penggemar games. Bagaimana yang awalnya sekadar hobi, bisa terus berkembang ke arah profesional di bidang e sport," kata Head of Sales Central Java 2 Central Region XL Axiata, Yudith Sabrina, di sela sela penyelengaraan AXIS Esports Labs Yogyakarta. Event diikuti ratusan peserta dari DIY dan sekitarnya, berlangsung 18 dan 19 Mei 2024 berlokasi di Sleman City Hall.

Yudith mengatakan, AXIS mendukung dan bekerjasama dengan Evos untuk memberikan wadah bagi anak-anak muda bertalenta di industri games

Apalagi, Jogja termasuk kota dengan talenta besar dalam hal skill bermain games

"Event ini memberi kesempatan kepada anak-anak muda untuk melihat dari dekat dan mencari informasi bagaimana mereka bisa meningkatkan skill sehingga menjadi pemain pro. Sehingga main games tidak lagi sekadar jobi, tapi menghasilkan," lanjutnya.

AXIS lanjutnya, selalu menyambut dengan senang setiap aktivitas seperti AXIS Esports Labs di kota Yogyakarta ini. Kegiatan ini diyakini akan membangun kedekatan AXIS sebagai penyedia layanan telekomunikasi kepada generasi muda, khususnya di audiens gaming di area DIY dan Jawa Tengah yang dalam fase eksplorasi hobi gaming

AXIS berkontribusi dalam menyediakan paket dan layanan yang dapat mendukung optimalisasi generasi muda, untuk bisa selalu terhubung dan menggali hobinya. (*)