Beli Gran Max Pick Up di Daihatsu Maguwo Bawa Pulang Motor

Beli Gran Max Pick Up di Daihatsu Maguwo Bawa Pulang Motor

KORANBERNAS.ID, YOGYAKARTA -- Tak terbayangkan bagi Erwin, pengusaha toko bahan bangunan di Ceper Klaten, suatu saat dirinya membeli mobil baru guna menunjang usahanya hingga ke Yogyakarta. Terlebih, belakangan ini dealer mobil bertebaran hingga ke kota-kota kecil termasuk Klaten, yang menjadi penghubung antara Yogyakarta dan Solo.

Memulai usaha sekitar tahun 2015, sosok bernama lengkap Erwin Yudho Paripurno ini, dulunya seorang marketing. Tentu, dia cukup paham dengan tipikal kendaraan pengangkut barang yang dahulu saban hari dia kemudikan. Pada awal memulai usaha, Erwin memilih mobil pick up seadanya, menyesuaikan dengan kondisi atau kemampuan keuangan.

Barulah, seiring dengan perkembangan usahanya, Erwin mulai jeli memilih sarana transportasi yang lebih ramah bagi pedagang seperti dirinya.

“Dulu, saya pernah pakai pick up yang perbulan butuh Rp 2 juga hingga Rp 2,5 juta hanya untuk bahan bakar. Tapi sekarang, saya sudah merasakan sendiri penggunaan bahan bakar cukup Rp 500 ribu hingga Rp 600 ribu untuk satu mobil pick up,” katanya menjelaskan alasan memilih Gran Max untuk kendaraan operasional toko.

Pemilik dua toko bahan bangunan di Piyungan Bantul dan Klaten ini sekarang mengoperasikan empat unit pick up. Semuanya adalah Grand Max. Dua di antaranya beli bekas, selebihnya beli baru dari dealer. Grand Max pick up yang terbaru dibeli dari dealer Daihatsu di Maguwo Yogyakarta, November 2021.

“Kebetulan saya lihat iklan di FB. Iseng saya chat Mas Danang, salesnya. Ternyata responnya sangat bagus. Diajak ngobrol enak dan nyambung. Tapi, waktu itu saya tidak langsung beli karena belum benar-benar butuh. Masih membanding-bandingkan dengan tawaran dari dealer lainnya. Nyaman saja dengan dia. Dan jadi teman akrab meskipun hanya kenal lewat medsos,” akunya.

Selain nyaman diajak ngobrol, Erwin juga mengaku banyak dibantu dengan berbagai kemudahan. Termasuk ketika dirinya harus berhitung dengan kewajiban angsuran bulanan, Danang Widiastanto dengan senang hati memberikan alternatif solusi, untuk memastikan kewajibannya membayar angsuran tidak mengganggu cash flow usahanya.

Bahkan, Danang beberapa kali datang ke Klaten. Setiap pertemuan, juga sabar menunggunya yang terkadang sibuk melayani pembeli dan meladeni sales bahan atau material bangunan yang datang ke toko.

Danang pun menjelaskan keuntungan membeli Gran Max Pick Up baru saat ini bisa mengikuti program Bundling yang diberikan oleh Daihatsu. “Daihatsu memberikan free Jasa servis dan oli untuk Gran Max Pick Up,” tegasnya.

Customer semakin diuntungkan dengan adanya program ini. “Kalau istilah saya,  pelayanannya Tanggap Darurat seperti IGD lah, Mas. Malah pernah suatu ketika nomornya kepencet. Langsung dia menghubungi saya sampai lima kali karena saya sedang sibuk di toko. Saya merasa punya kawan memikirkan banyak hal. Maka, ketika mobil saya yang pertama chasis-nya melengkung, saya langsung memutuskan beli di Jogja,” lanjut Erwin.

Keputusannya membeli Daihatsu Grand Max yang baru justru membawa keberuntungan bagi dirinya dan keluarga. Selain mendapatkan mobil baru yang sesuai dengan anggaran setiap bulan, Erwin juga beruntung bisa membawa pulang motor setelah meraih hadiah berupa sepeda motor matik dari program Zoom Virtual Event Daihatsu.

“Tidak menyangka, saat mendapat kabar dari Mas Danang bahwa saya merupakan salah seorang pemenang undian motor Honda Beat yang diadakan oleh Astra Daihatsu,” lanjut Erwin.

Danang Widiastanto mengaku puas dapat melayani customer dari jauh ini. Semula Danang mengaku tidak mengenal sama sekali Erwin Yudho Paripurno. Namun dari komunikasi di FB hingga kemudian bertemu, dirinya lantas paham apa yang menjadi kebutuhan Erwin selaku pengusaha atau pedagang.

Menurut Danang, customer-nya ini sudah cukup paham dengan produk Daihatsu, yang dikenal tangguh, mudah perawatan dan hemat, serta irit bahan bakar. Tapi begitu banyaknya pilihan kendaraan saat ini, Danang merasa perlu untuk memberikan penjelasan secara lebih lengkap mengenai produknya dan berbagai kelebihan yang dimiliki. Tidak terkecuali perihal promo dan juga skema pembelian yang bisa dilakukan.

Ya intinya, kami harus bisa menjadi sahabat bagi customer. Sebagai sahabat tentu akan memberikan yang terbaik. Jadi ketika nantinya calon customer benar-benar membeli unit kita, maka kita pastikan itu adalah pilihan terbaik. Demikian juga untuk Pak Erwin yang kebetulan seorang pedagang,” ujar Danang.

Untuk bisa menjadi sahabat, Danang sejak kenal Erwin lantas intens berkomunikasi. Sekadar bertanya kabar hingga ngobrol soal hobi dan usaha yang dia lakukan.

Dengan cara inilah, ia dapat menyelami dan memahami kebutuhan Erwin secara detail.

“Bagi saya mau beli di Jogja atau di tempat lain tidak masalah. Yang lebih penting itu tadi, Mas, ketika sudah memutuskan membeli, maka harapan kita itu adalah keputusan terbaik untuk customer,” tandas Danang. (*)