Andika - Hendi ke Purworejo, Siapkan Kemenangan

Bukan perang bintang antara saya dan Mas Lutfi, namun kami sama-sama sebagai Calon Gubernur Jateng.

Andika - Hendi ke Purworejo, Siapkan Kemenangan
Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Jawa Tengah Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi. (wahyu nur asmani ew/koranbernas.id)

KORANBERNAS.ID, PURWOREJO -- Pasangan calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi mengunjungi kader PDI Perjuangan Kabupaten Purworejo.

Kedatangan paslon tersebut untuk konsolidasi internal menghadapi Pilkada Serentak 2024. Pertemuan berlangsung secara tertutup di Ganesha Convention Hall Purworejo, Rabu (11/9/2024).

Andika menjelaskan kedatangannya ke Purworejo untuk menemui kader PDI Perjuangan seperti yang telah dijadwalkan oleh DPD PDI Perjuangan Jateng. Pihaknya menemui struktur partai dari tingkat DPC, PAC dan ranting se-Kabupaten Purworejo.

"Tim pemenangan kita adalah menggunakan struktur partai. Jadi dari DPD, DPC-DPC dan seluruh jajaran. Ketua Tim Pemenangan Jateng yaitu Ketua DPD PDI Perjuangan (Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul)," kata Andika usai acara.

Peroleh mandat

Sebagai kader partai dirinya memperoleh mandat dari Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri untuk maju sebagai calon gubernur Jateng.

Disebut adanya perang bintang, dalam tanda kutip, dengan Ahmad Lutfi mantan Kapolda Jateng pada Pilkada Jateng 2024, Andika menanggapi dengan santun. "Bukan perang bintang antara saya dan Mas Lutfi, namun kami sama-sama sebagai Calon Gubernur Jateng," kata Andika.

Disinggung mengenai kesiapan memenangkan diri di kandang banteng Jateng, dirinya mengaku siap.

Ketua DPC PDI Perjuangan Purworejo Dion Agasi Setyabudi menanggapi angka survei paslon Andika-Hendi yang rendah. "Saya kira sangat wajar paslon Pak Lutfi-Taj Yasin angka surveinya tinggi, karena dua tiga bulan sebelumnya sudah bergerak, sementara Pak Andika baru dua tiga  minggu turun ke Jateng, jadi lumrah saja. Insyaallah ke depan kita genjot angka survei Pak Andika untuk memenangkan pilkada Jateng," kata Dion.

Pada Pilkada Jateng 2024 pasangan Luthfi-Yasin diusung oleh Partai Gerindra, Partai Golkar, PKS, PKB, Partai Nasdem, PPP, PAN, Partai Demokrat dan PSI. Sedangkan pasangan Andika-Hendi didukung oleh PDI Perjuangan. (*)