44 Desa di Klaten Ramah Perempuan dan Peduli Anak

Peringatan HAU menjadi evaluasi atas kepedulian kita semua.

44 Desa di Klaten Ramah Perempuan dan Peduli Anak
Kepala DissosP3APPKB Klaten, Muh Nasir, menyerahkan trofi kepada pemenang lomba film pendek. (masal gurusinga/koranbernas.id)

KORANBERNAS.ID, KLATEN -- Sebanyak 44 desa di Kabupaten Klaten diluncurkan sebagai Desa Ramah Perempuan dan Peduli Anak (DRPPA). Peluncuran bertepatan dengan peringatan Hari Anak Universal (HAU) tahun 2023 di Pendopo Pemkab, Kamis (30/11/2023).

Peluncuran DRPPA ditandai penandatanganan komitmen oleh kepala desa dari 44 desa, Kepala Dinas Sosial Permberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DissosP3APPKB) Kabupaten Klaten dan Asisten Asisten Administrasi Umum atas nama Bupati Klaten.

Bupati Klaten Sri Mulyani dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Asisten Administrasi Umum Muh Himawan Purnomo menyampaikan, peringatan Hari Anak Universal (HAU) untuk mengingatkan bahwa anak bagian dari lingkungan sosial dan harus diberlakukan sebagaimana mestinya tanpa membedakan latar belakang suku, ras, agama, bangsa, tempat tinggal atau negara.

“Peringatan HAU menjadi evaluasi atas kepedulian kita semua, termasuk pemerintah terhadap perlindungan dan pemenuhan hak anak,” kata bupati.

ARTIKEL LAINNYA: Puas Streaming dan Bikin Konten, ini Kelebihan Pakai Paket Terbaru Smartfren 100 GB Rp 100 Ribu

Kepala DissosP3APPKB, Muh Nasir, mengatakan tujuan peringatan HAU sebagai usaha memajukan dan mendorong kesadaran masyarakat untuk pemenuhan hak anak.

Mantan Camat Cawas itu menambahkan, rangkaian peringatan HAU 2023 meliputi, lomba film pendek dengan tema Stop Bullying tanggal 9-27 November.

Dilanjutkan kampanye anti kekerasan pada 23 November, Sosialisasi Peran Anak Sebagai Pelapor dan pelopor pada 24 November dan Rakor Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak pada 28 November.

Adapun pemenang lomba film pendek Stop Bullying tingkat SMP/MTS, Juara I diraih SMP Negeri 1 Pedan, Juara 2 SMP Negeri 6 Klaten dan Juara 3 SMP Pangudi Luhur.

Tingkat SMA, Juara I SMA Negeri 2 Klaten, Juara 2 MA Al Muttaqin dan Juara 3 SMA Negeri Polanharjo dan tingkat SMK, Juara I SMK Rota Bayat, Juara 2 SMK Negeri 1 Jogonalan dan Juara 3 SMK Negeri 2 Klaten. (*)