Yogyakomtek Kembali Digelar 23-27 September 2023 di JEC

Bahkan 20 booth VIP langsung ludes sebelum kami rilis.

Yogyakomtek Kembali Digelar 23-27 September 2023 di JEC
Ari Wibowo menyampaikan penjelasan terkait Yogyakomtek di Yogyakarta, Rabu (20/9/2023).(yvesta putu ayu palupi/koranbernas.id)

KORANBERNAS.ID, YOGYAKARTA -- Asosiasi Pengusaha Komputer Jogja (APKOM) Jogja kembali menggelar event yang lama ditunggu oleh masyarakat Indonesia khususnya warga Jawa Tengah & DIY, yakni Yogyakomtek. Pameran itu berlangsung di Jogja Expo Center (JEC) 23-27 September 2023.

Mengangkat tema Technology for Better Life panitia Yogyakomtek ingin membagikan pengalaman seru yang tak kalah dari jualan era masa kini melalui platform sosial media dan marketplace.

Ketua 1 Yogyakomtek 2023, Ari Wibowo, mengungkapkan alasan dipilihnya tema tersebut karena melalui event legendaris tersebut pihaknya ingin mengajak masyarakat memanfaatkan teknologi untuk masa depan yang lebih baik.

Dengan tagline Terbesar, Terbanyak dan Terkini, Yogyakomtek diperkirakan menjadi pameran terbesar, tidak hanya skala regional tetapi juga nasional.

ARTIKEL LAINNYA: Pakar Ingatkan Pentingnya Faktor Keamanan Dalam Memilih Kemasan Air Galon

"Kami menargetkan ada 100 ribu pengunjung. Kami juga sampai kehabisan booth dan stan yang akan digunakan pada acara mendatang. Bahkan 20 booth VIP langsung ludes sebelum kami rilis," ungkap Ari kepada wartawan di Yogyakarta, Rabu (20/9/2023).

Ari menyebut, antusiasme peserta sangat luar biasa setelah terhenti akibat pandemi meski diakui terjadi pergeseran minat jual beli melalui platform online. Yogyakomtek tahun ini menggunakan dua hall yang ada di JEC, yakni Hall B dan Hall C.

"Tahun lalu terdapat banyak booth yang kosong. Namun untuk tahun ini sangat penuh sekali. Peningkatan pemesan booth sebanyak 20 persen. Bahkan, sampai sekarang masih terdapat permintaan untuk stan-stan kuliner dan waiting list sampai tahun depan," jelasnya.

Ketua 2 Yogyakomtek 2023, Teddie Dian Patria, mengungkapkan pengunjung bisa merasakan pengalaman menarik membeli barang dengan memadukan online dan offline.

ARTIKEL LAINNYA: Kembangkan Program Inklusi Sosial, Danone Aqua Dorong Difabel dan ABK Lebih Mandiri

Penyelenggara berkolaborasi dengan Blibli.com untuk menghadirkan pengalaman yang sebelumnya belum pernah ada di Yogyakomtek.

"Jadi, biasanya ada promo menarik begitu di marketplace, maka pembeli bisa pickup langsung barangnya di Yogyakomtek. Atau mungkin pegang barangnya di pameran dan bisa klik belinya lewat aplikasi. Ini menjadi hal menarik yang harapannya bisa menjadi pengalaman baru bagi pengunjung," lanjutnya. (*)