Sukses Digelar, Iscomfest Melahirkan Ahli IT yang Andal

Iscomfest merupakan wadah untuk menampung bakat dan minat mahasiswa maupun pelajar di bidang teknologi informasi.

Sukses Digelar, Iscomfest Melahirkan Ahli IT yang Andal
Juara Iscomfest 2024 foto bersama. (istimewa)

KORANBERNAS.ID, BANTUL -- Ajang tahunan Information System Competition Festival (Iscomfest) kembali digelar oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Sistem Informasi (HMPSSI) Fakultas Teknologi Informasi (FTI) Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY).

Kepala Humas UMBY, Widarta MM, Senin (14/10/2024), menjelaskan Iscomfest 2024 telah sukses dilaksanakan  28 September 2024 dan 30 September 2024 di Auditorium Kampus 3 UMBY. Dari event itu lahir ahli IT yang andal.

"Iscomfest 2024 menghadirkan tiga kategori kompetisi yang menarik perhatian para mahasiswa dan profesional muda yaitu turnamen PUBG, kompetisi UI/UX Design dan Programming," katanya.

Iscomfest  2024 dibuka dengan turnamen PUBG (Player Unknown’s Battlegrounds) pada Sabtu (28/9/2024). Turnamen ini diikuti oleh 22 tim, memberikan kesempatan bagi para gamers dari berbagai kalangan untuk unjuk gigi dan membuktikan kemampuan mereka dalam game battle royale yang populer saat ini.

Pelaksanaan Iscomfest 2024. (istimewa)

Pemilihan PUBG sebagai game turnamen didasarkan pada popularitasnya di kalangan mahasiswa dan kemampuannya untuk menguji strategi, kerja sama tim dan keterampilan dalam pengambilan keputusan cepat.

Pemenang turnamen PUBG juara pertama, tim Komar Black Market, memenangkan piala, sertifikat dan hadiah uang tunai sebesar Rp 1,5 juta, juara 2  Tim Playboys mendapatkan Rp 1 Juta dan Tim Cylo 01 sebagai juara 3 membawa pulang hadiah Rp 700 ribu.

Semua pemenang juga menerima piala dan sertifikat sebagai pengakuan atas prestasi mereka. Selanjutnya, pada Senin (30/9/2024), Iscomfest menggelar dua kompetisi final untuk kompetisi UI/UX Design dan Programming.

Perlombaan UI/UX Design menantang para desainer untuk menciptakan antarmuka pengguna yang tidak hanya menarik secara visual, tetapi juga fungsional dan user-friendly. Kompetisi ini diikuti oleh 10 tim, dengan 5 tim terbaik lolos ke babak final.

Perangkat lunak

Sedangkan kompetisi programming diikuti oleh dua peserta, memberikan kesempatan bagi para programmer untuk menunjukkan keahlian mereka dalam memecahkan masalah dan mengembangkan solusi perangkat lunak yang inovatif.

Kompetisi UI/UX Design dan Programming dimulai dengan pengiriman proyek dan laporan oleh peserta. Setelah melalui proses seleksi, peserta yang lolos maju ke babak final untuk mempresentasikan proyek mereka di hadapan juri.

Dewan juri yang dalam kompetisi ini yaitu dosen sekaligus koordinator kemahasiswaan FTI, Albert Yakobus Chandra S Kom M Eng MTA MCE dan Nurul Tiara Kadir S Kom M Eng.

Hasil kompetisi UI/UX Design memperlihatkan keunggulan tim Impact dari Politeknik Astra sebagai juara pertama, diikuti oleh Pixel Builders dari Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY) di posisi kedua, dan Illmuini AI dari IDN Boarding School Akhwat di posisi ketiga.

Programming

Sementara itu, dalam kompetisi Programming, Darino dari SMK Negeri 1 Pundong berhasil meraih juara pertama, diikuti oleh Tech Tonic dari IDN Boarding School Akhwat di posisi kedua.

Para pemenang UI/UX Design menerima hadiah berupa piala, sertifikat, dan uang tunai masing-masing Rp juta untuk juara pertama, Rp 700 ribu untuk juara kedua, dan Rp 500 ribu untuk juara ketiga.

Pemenang Programming juga menerima penghargaan serupa dengan hadiah uang tunai Rp 1 juta untuk juara pertama dan Rp 700 ribu untuk juara kedua.

Ketua Pelaksana Iscomfest  2024, Anggi Vandryan, menyampaikan Iscomfest merupakan wadah yang sangat baik untuk menampung bakat dan minat mahasiswa maupun pelajar di bidang teknologi informasi.

Secara offline

“Meskipun ini adalah penyelenggaraan pertama secara offline, kami bangga acara dapat berjalan dengan lancar di kedua hari pelaksanaannya. Iscomfest tidak hanya menjadi ajang unjuk kebolehan bagi para peserta, tetapi juga wadah untuk mempererat hubungan mahasiswa, berbagi pengetahuan, dan membangun jaringan profesional di bidang teknologi informasi," katanya.

Acara ini juga menjadi bukti komitmen HMPSSI UMBY dalam mendorong inovasi dan pengembangan skill di kalangan mahasiswa dan profesional muda. "Ke depan, kami berharap Iscomfest dapat tumbuh menjadi event yang lebih besar dan meriah," ungkap Anggi.

Dekan Fakultas Teknologi Informasi, Mutaqin Akbar MT, memberikan apresiasi tinggi terhadap pelaksanaan Iscomfest 2024. Menurutnya, kegiatan ini menunjukkan semangat dan kreativitas luar biasa dari mahasiswa FTI.

“Dengan rangkaian acara yang menarik dan kompetitif, Iscomfest 2024 diharapkan dapat menjadi katalis bagi lahirnya ide-ide baru dan talent-talent unggul di bidang Teknologi Informasi, sekaligus memperkuat Universitas Mercu Buana Yogyakarta sebagai salah satu institusi terkemuka di bidang IT Indonesia. Kami selalu mendukung dan memberikan fasilitas terbaik agar mereka bisa terus berinovasi dan berkarya," ujar Mutaqin. (*)