Ratusan Warga Antre Wow Spageti di Alkid Yogyakarta
Memasaknya pun hanya cukup tiga menit langsung jadi.
KORANBERNAS.ID, YOGYAKARTA -- Ada suasana berbeda di Alun-alun Kidul atau Alkid Yogyakarta, Kamis (7/11/2024) sore. Ratusan warga antre untuk menikmati Wow Spageti yang disajikan chef internasional dalam acara Wow Spageti Pop Up Resto.
“Dengan membawa suasana Italia melalui sentuhan, dekorasi dan lagu-lagu klasik ala Italia, yang akan menambah kenikmatan pengunjung seolah-olah sedang menyantap Wow Spageti di Italia," kata Elsa Yulianti Anzalina, Marketing Manager Instant Food Mayora di sela acara.
Pengunjung dapat berinteraksi langsung dengan chef Internasional. Selain itu, juga ada banyak promo menarik seperti photobooth dan exclusive merchandise.
Sensasi
Pengunjung merasa seperti baru pulang liburan dari Italia. Tak lupa mereka membawa stok Wow Spageti untuk menikmati sensasi spageti ala resto Italia di rumah. Dengan Wow Spageti, kini siapa pun bisa makan spageti ala resto kapan pun dan di mana pun.
Apalagi Wow Spageti merupakan spageti instan pertama dan satu-satunya di Indonesia yang mempunyai rasa selezat resto. Menu ini cukup dibuat dalam tiga menit, lengkap dengan bumbu dan topping.
"Wow Spageti untuk menjawab keinginan masyarakat yang mau makan spageti enak, dengan kualitas selezat resto, tanpa harus repot, dengan harga yang sangat terjangkau. Memasaknya pun hanya cukup tiga menit langsung jadi," jelasnya.
Elsa menambahkan, Wow Spageti bisa dimasak dengan mudah dan cepat seperti memasak mi instan. Disarankan menambahkan dua sendok makan air rebusan pasta atau air panas saat mencampurkan bumbu untuk mendapatkan cita rasa saus yang lebih creamy dan menggugah selera.
Bubuk cabai
Dengan dua varian rasa yaitu Wow Spageti Creamy Carbonara disertai sensasi rasa keju yang creamy gurih, serta Wow Spageti Meaty Bolognese dengan sensasi rasa tomat yang segar dan gurih, keduanya juga sudah dilengkapi topping serta bubuk cabai.
"Wow Spageti Meaty Bolognese dilengkapi dengan sosis dan Wow Spageti Creamy Carbonara dilengkapi tambahan ala daging krispi. Dengan cita rasa dan kualitas ala resto yang ditawarkan oleh Wow Spageti, produk ini dibanderol dengan harga sangat terjangkau, yakni tiga ribuan saja," katanya. (*)