Melalui Tour de Merapi 2021, Pariwisata Sleman Mulai Menggeliat

Melalui Tour de Merapi 2021, Pariwisata Sleman Mulai Menggeliat

KORANBERNAS.ID, SLEMAN -- Antusiasme masyarakat pada pelaksanan event Tour de Merapi pada Minggu (14/11/2021) mulai pukul 06.30 hingga 13.00 WIB cukup tinggi dan berjalan lancar. Menurut Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman, Suparmono, hal ini menunjukkan sektor pariwisata di Kabupaten Sleman mulai menggeliat.

"Tour de Merapi 2021 merupakan event tahunan di mana tahun ini merupakan tahun penyelenggaraan ke 16 sejak pertama kali digelar pada tahun 2005," kata Suparmono dalam pengundian doorprize secara virtual Tour de Merapi di Jogja Exotarium Mini Zoo, Selasa (16/11/2021) siang.

Event ini diikuti sebanyak 224 peserta. Dalam pelaksanaanya, para peserta harus melewati lima pos yaitu Tlogo Putri, Klangon, Sendang Joho Lanang, Candi Barong dan Lava Bantal. Para peserta juga berhak mendapat kupon undian yang diundi hari Selasa (16/11/2021) dengan hadiah utama 2 sepeda motor dan 5 sepeda gunung.

Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo, yang turut dalam pengundian doorprize tersebut mengatakan cukup tingginya antusiasme masyarakat di Kabupaten Sleman dan sekitarnya untuk mengikuti Tour de Merapi ini membuktikan bahwa event ini telah memiliki pencintanya sendiri.

"Walaupun pada tahun 2019 kegiatan ini tidak dapat terlaksana karena adanya pandemi, namun di tahun ini antusiasme peserta cukup baik," kata Kustini.

Menurutnya, selama pandemi Covid-19 aktivitas pariwisata sempat terhenti karena adanya keterbatasan aktivitas yang harus dipatuhi. Pelaksanaan Tour de Merapi tahun 2021 ini menjadi semangat bagi geliat kembalinya aktivitas pariwisata di Sleman.

Ke depan saya berharap kegiatan pariwisata di Sleman dapat terus terlaksana. Mengingat banyak sekali obyek wisata yang ditawarkan di Sleman," tambah Kustini. (*)