Masyarakat Jangan Kendor Memutus Mata Rantai Covid-19

Masyarakat Jangan Kendor Memutus Mata Rantai Covid-19

KORANBERNAS.ID, SLEMAN -- Program 3 M yaitu memakai masker, mencuci tangan dan menghindari kerumunan hukumnya wajib dipatuhi dan dilaksanakan.

“Ingat, saat ini Corona masih mewabah. Kita perlu terus waspada dan berhati hati,” kata Abdul Kadir, Ketua Satgas DPRD Sleman Covid-19 Center kepada koranbernas.id, Minggu (11/10/2020).

Menurut dia, dengan banyaknya warga yang terinfeksi Corona, disadari atau tanpa disadari masyarakat sepertinya sudah tidak begitu peduli melanggar 3 M. Akibatnya grafik terinfeksi Covid-19 naik.

“Saya mengajak seluruh masyarakat jangan sampai kendor semangat memutus mata rantai Covid-19, mari terus melawan. Kita ingin normal kembali dan tidak ada korban berjatuhan. Pakai masker di mana pun berada, cuci tangan dan hindari kerumunan  jaga jarak,” pintanya.

Menurut dia, saat ini perlu ada gerakan membawa cadangan masker. Bila ada yang tidak memakai masker bisa langsung diberikan.

“InsyaAllah akan bisa menekan Covid-19 bila kita memakai masker. Jangan anggap remeh, sepele dan bercanda dengan Covid-19. Ayo serius dan bijak mengatasinya dengan melaksanakan gerakan 3M. Maskerku melindungimu, maskermu melindungiku, kita harus waspada Corona ada di sekitar kita,” kata dia. (*)