Berharap Beras Sisa Pembagian Zakat

Berharap Beras Sisa Pembagian Zakat

KORANBERNAS.ID, BANTUL--Mata Suwarto (43 tahun) warga Pleret dan tiga orang temannya, lekat menatap pembagian beras zakat fitrah yang digelar oleh Batalyon A Brimob Polda DIY, di Mako Gondowulung, Jumat (22/5/2020). Sembari bersimpuh dan membawa bagor lusuh, dengan sabar ia menunggu kemungkinan sisa beras yang dibagikan oleh Palakhar Danyon A, Kompol DH Supraba SIP didampingi Pasie Ops, Iptu Sodik Purwanto, para perwira serta takmir masjid setempat.

“Saya tidak dapat kupon untuk pengambilan beras mbak. Nggih saya cuma berharap, semoga ada beras sisa pembagian, yang nanti bisa saya minta,” kata Suwarto kepada koranbernas.id di lokasi.

Dirinya mengaku, sehari-hari bekerja sebagai buruh bangunan di Sleman. Namun sudah dua bulan ini tidak bekerja, sehingga sama sekali tidak ada pendapatan.

Maka berharap bantuan, adalah salah satu caranya untuk tetap bisa makan bersama keluarganya di tengah pandemi Virus Corona atau Covid-19.

“Tempat kerja saya di lockdown,” katanya lugu.

Begitupun dikatakan Wahyuni (40), seorang buruh bangunan lain yang juga sekarang tidak bekerja.

Kulo namung buruh harian, mbantu-mbantu

proyek. Sak niki mboten kerjo mergo kenging Corona. Biasanya saya kerja di Sleman,” katanya.

Usaha Suwarto dan tiga temannya membuahkan hasil. Dengan wajah berbinar, kendati tidak membawa kupon pembagian, takmir masjid dan juga petugas dari Brimob tetap memberikan bungkusan beras masing-masing 2,5 kilogram.

Maturnuwun sanget nggih,”kata mereka penuh haru sambil mendekap beras pembagian tersebut.

Palakhar Kompol DH Supraba SIP mengatakan, zakat yang dibagikan berasal dari seluruh anggota Batalyon A Brimob Polda DIY beserta keluarga. Utamanya mereka yang tinggal di asrama, walaupun ada juga yang dari luar. Total ada 80 paket yang diberikan baik kepada warga sekitar Mako yang membutuhkan, ataupun tukang becak yang biasa mangkal di seputar Batalyon.

“Semoga apa yang kami berikan ini bisa meringankan beban mereka yang menerima,” kata Kompol Supraba.

Kegiatan ini sekaligus bentuk empati, perhatian dan kasih sayang dari seluruh jajaran Brimob kepada masyarakat. (SM)