Pemakaman Pasien Corona Sempat Diwarnai Ketegangan

 Pemakaman Pasien Corona Sempat Diwarnai Ketegangan

KORANBERNAS.ID, KEBUMEN--Pemakaman pasien 3 Covid-19 Kebumen yang meninggal Rabu (8/4/2020) sore, dilakukan Gugus Tugas Percepatan Penanganan (PP) Covid-19 Kebumen. Pemakaman di lakukan di pemakaman umum yang selama ini dipergunakan untuk memakamkan jenazah tidak dikenal keluarganya, yang meninggal di Rumah Sakit dr Soedirman Kebumen.

Bidang Humas Gugus Tugas PP Covid-19 Kebumen Cokroaminoto, Kusbiyantoro, Dr Hasan Bayuni kepada wartawan Rabu ( 8/4/2020) malam menjelaskan, pemakaman oleh Gugus Tugas, setelah pihak keluarga menyerahkannya kepada pemerintah.

Kusbiyantoro mengatakan, saat pemakaman sempat terjadi ketegangan. Warga sekitar pemakaman pasien Covid-19, sempat melakukan penolakan. Namun setelah perangkat kelurahan Kebumen melakukan negosiasi dengan warga, dan personel Polres dan Kodim 0709 Kebumen melakukan pengamanan, proses pemakaman tetap bisa dilakukan.

Pasien 3 Covid-19 Kebumen, tercatat pernah kontak langsung dengan pasien Covid-19 yang meninggal di Semarang belum lama ini.

“Ada hubungan kakak adik antara positif Covid-19 di Semarang dengan pasien 3 Covid-19 Kebumen,” kata Kusbiantoro.

Gugus Tugas PP Covid-19, telah menetapkan 4 orang karyawan pasien 2 Covid-19 menjadi Orang Dalam Pemantauan ( ODP). Gugus Tugas.melakukan karantina rumah selama14 hari. Mereka juga memberi bantuan pangan kepada mereka selama karantina rumah.

Hasan Bayuni menambahkan, pemakaman pasien Covid1-9 di Kebumen, telah menerapkan protokol penanganan jenazah Covid-19 . Virus corona tidak.menular dengan perantaraan benda mati. Orang yang paling berisiko tertular, adalah yang.melakukan pemulasaran jenazah. Namun saat menjalankan tugas, mereka sudah terlindungi dengan alat perlindungan diri lengkap.(SM)