Watsons Buka Toko ke-170 di Jogja City Mall

Toko ini menawarkan konsep belanja yang inovatif.

Watsons Buka Toko ke-170 di Jogja City Mall
Pembukaan gerai Watsons ke-170 di Jogja City Mall. (muhammad zukhronnee ms/koranbernas.id)

KORANBERNAS.ID, SLEMAN -- Sebagai salah satu ritel kesehatan dan kecantikan ternama di Asia, Watsons terus menunjukkan komitmennya memperluas jangkauan di Indonesia. Sabtu (23/11/2024), Watsons meresmikan toko terbarunya di Jogja City Mall, lantai 1.

Toko ini menjadi yang ke-170 di seluruh Indonesia sekaligus menegaskan posisi Watsons sebagai pelopor ritel modern yang menggabungkan pengalaman belanja online dan offline (O+O).

Peresmian ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Lilis Mulyawati selaku Managing Director Watsons Indonesia, serta jajaran direksi PT Garuda Mitra Sejati (GMS) yang menjadi mitra strategis Watsons.

Watsons Jogja City Mall mengusung konsep toko modern yang menawarkan pengalaman belanja O+O.

Melalui aplikasi

Pelanggan dapat menikmati kemudahan berbelanja secara langsung di toko atau melalui aplikasi Watsons dengan berbagai fitur praktis seperti Click & Collect Express (CCE) untuk pengambilan pesanan dalam satu jam, Home Delivery Express (HDE) dengan pengiriman dalam dua jam, hingga Watsons Send melalui WhatsApp.

Lilis Mulyawati menjelaskan toko ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang dinamis dengan menyediakan produk-produk terkini dan populer, mulai dari health care, personal care, kosmetik, hingga skin care dari merek eksklusif maupun lokal.

"Kami hadir untuk memberikan pengalaman belanja yang lebih menyenangkan, dengan tetap mengikuti tren produk yang dibutuhkan pelanggan. Saya merasa terhormat dapat membuka toko di sini dan optimis kolaborasi ini akan memberikan dampak positif bagi pelanggan maupun mitra kami," ujar Lilis di sela pembukaan toko.

Untuk merayakan pembukaan toko, Watsons menawarkan sejumlah program menarik bagi pelanggan. Tak hanya itu, pelanggan juga dapat memanfaatkan fasilitas pengecekan kesehatan gratis yang disediakan oleh Radiant Group khusus untuk Watsons Club Member.

Kolaborasi

Lilis menambahkan bahwa Watsons akan memaksimalkan potensi lokasi tersebut dengan berbagai program kolaborasi bersama supplier dan artis yang telah bekerja sama dengan Watsons.

"Kami akan memanfaatkan area lobby mal untuk berbagai program promosi menarik bersama mitra kami. Sekali lagi, terima kasih atas dukungan dari semua pihak, terutama Pak Sukeno, yang selalu memberikan kepercayaan kepada Watsons. Kami optimis kehadiran toko ini dapat membawa manfaat lebih besar," kata Lilis.

Watsons juga menghadirkan tenaga farmasi ahli untuk melayani dan menerima resep dokter, memberikan rasa nyaman dan kepercayaan kepada pelanggan.

Dalam acara peresmian ini, Gunardi selaku Wakil Direktur Utama PT GMS memberikan apresiasi kepada Watsons atas kepercayaan untuk membuka toko di Jogja City Mall.

Tempat yang tepat

"Luar biasa! Harapannya, dari Bu Lilis nanti akan ada seribu Watsons di Indonesia. Kami dari direksi mengucapkan selamat untuk Watsons dan berterima kasih atas kepercayaannya membuka toko di lokasi ini. Kami yakin ini tempat yang tepat dan berharap dapat memicu rekan-rekan di Jogja City Mall untuk terus bekerja dan meraih keuntungan sejak bulan pertama," ungkap Gunardi.

General Manager Jogja City Mall, Beny Sastra Wijaya, juga menyampaikan harapannya agar pembukaan Watsons menjadi katalisator bagi perkembangan bisnis ritel di mal tersebut.

Dengan lokasi yang strategis dan konsep modern yang diusung, Watsons diharapkan mampu menarik lebih banyak pengunjung dan meningkatkan daya tarik Jogja City Mall sebagai pusat perbelanjaan utama di Yogyakarta. (*)