Ketua Pepera Sambangi Pasar Potrojayan, Melihat Langsung Kondisi Pedagang

Ketua Pepera Sambangi Pasar Potrojayan, Melihat Langsung Kondisi Pedagang
Donmuzakir berdialog dengan pedagang di pasar gendeng Potrojayan di Prambanan. (istimewa)

KORANBERNAS.ID, YOGYAKARTA—Ketua Umum Pedagang Pejuang Indonesia Raya (Pepera) Donmuzakir, Senin (25/9/2023) blusukan ke Pasar Gendeng Potrojayan di Madurejo Prambanan. Don ingin melihat langsung dan memastikan kondisi usaha para pedagang pasar.

Kunjungan pria asal Aceh ini, merupakan kelanjutan dari kunjungan serupa di sejumlah pasar, termasuk Pasar Ngasem di Yogyakarta. Dalam kunjungannya, Don didampingi oleh sejumlah pengurus Pepera.

“Tetap semangat. Kami, Papera akan selalu mendampingi para pedagang. Pedagang harus sejahtera,” kata Don memberi motivasi.

Don dan rombongan, tiba di Pasar Gendeng Potrojayan sekitar pukul 08.00 WIB. Selain berdialog dengan pedagang, Don juga sempat berkeliling pasar untuk melihat fasilitas dan kondisi pasar tradisional yang berlokasi di jalan Prambanan-Piyungan tersebut.

Usia berkeliling pasar, Don beserta rombongan kemudian melanjutkan perjalanan ke Kompleks Candi Banyunibo, untuk menghadiri acara Deklarasi dan pelantikan Pengurus DPC Pepera Kabupaten Sleman.

Dalam rangkaian acara deklarasi dan pelantikan ini, pihak panitia juga menggelar acara senam massal di lokasi yang sama.  

Pepera sendiri, secara nasional terus berkembang. Saat ini, anggota Pepera kata Donmuzakir sudah mencapai 2 juta orang se Indonesia. Sejak didirikan 8 Agustus 2022, organisasi ini juga terus bertambah di daerah.

“Beranggotakan pedagang dan pegiat usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), Pepera saat ini sudah terbentuk di 6 ribu pasar tradisional yang tersebar di kota dan kabupaten se-Indonesia,” katanya. (*)